GridOto.com - Baru-baru ini sebuah kuburan mobil di Sabang, Aceh curi perhatian warganet Tanah Air.
Hal tersebut karena ada beberapa mobil yang terbilang sudah jarang dijumpai di jalanan di sekitar kita.
Salah satunya Toyota Crown S130 seperti yang diperlihatkan di foto unggahan akun Instagram mobilterlantar.id.
Sayangnya Toyota Crown S130 berwarna biru dikombinasi kuning itu sudah terbengkalai cukup lama.
Bahkan beberapa cat yang melapisi area kap mesin, serta beberapa bagian lainnya sudah terkelupas.
Selain Crown S130, di kuburan mobil tersebut juga ada Mitsubishi Delica L300 berwarna putih.
Mitsubishi Delica L300 itu mangkrak di bawah pohon hingga rumput yang berada di bawahnya tumbuh subur.
Alhasil tak sedikit warganet yang berandai-andai bisa memiliki sejumlah mobil terbengkalai itu.
Baca Juga: Modifikasi Toyota Crown Pertahankan Aura VIP Di Kabin Meski Dandanan Luar Street Racing
Baca Juga: Ingin Beda Dari Yang Lain, Modifikasi Toyota Crown Adopsi Gaya Street Racing
"Barang dari Sabang memang menggoda untuk dibawa pulang," tulis pemilik akun @mhdsayuthi.
Bahkan ada juga yang sempat melintas di kuburan mobil itu dan menyaksikannya secara langsung.
"Pernah lewat kuburan ini pada 2014 lalu. Ini nyata sih, banyak Mercedes-Benz tertimbun rumput," terang @sgrdanu.
Di sisi lain, @kartiwa1 menyayangkan sejumlah mobil yang mangkrak itu tidak boleh nyebrang ke Jawa.
Biar tidak penasaran dengan kondisi kuburan mobil yang berada di Sabang, mari simak foto-foto berikut:
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | instagram.com/mobilterlantar.id |
KOMENTAR