GridOto.com – Tips beli motor bekas, kalau tanda ini muncul bisa jadi indikasi bahwa komponen mesin motor berupa gigi sentrik mulai mengalami keausan.
Enggak bisa dianggap sepele, komponen penting pada mesin motor 4-tak ini bisa menyebabkan kerusakan serius kalau diabaikan.
Tanpa harus bongkar mesin, salah satu cara periksa apakah gigi sentrik mulai aus atau tidak bisa dengan menyalakan motor.
“Bisa dengarkan suaranya, kalau gigi sentrik bermasalah bakal terdengar suara berisik atau kasar seperti kondisi kehabisan oli dari bagian silinder head mesin,” ungkap Chris Octavianus, Sales Team KTC Kytaco, Sunter, Jakarta Utara.
Baca Juga: Bisa Dideteksi Sendiri, Begini Ciri Paking Head Silinder Motor Bocor
Buat yang belum tahu, gigi sentrik di mesin berfungsi sebagai pemutar noken as yang terhubung dengan kruk as menggunakan rantai.
Kalau gigi sentrik aus atau rusak, maka putaran mesin jadi bermasalah sehingga mengacaukan seluruh fungsi komponen di dalamnya.
“Paling parah bisa bikin piston jebol, klep bengkok akibat bertabrakan dengan piston karena gigi sentrik yang rusak,” jelasnya.
Dampaknya motor pun jadi mogok dan perlu mengeluarkan biaya lebih banyak untuk perbaikan komponen di mesin.
Baca Juga: Jangan Dibiarkan, Ini Cirinya Ring Piston di Motor Sudah Lemah
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR