GridOto.com - Buat kalian yang mau jual kendaraan bermotor karena kebutuhan, Arrum BPKB di Pegadaian Syariah bisa dijadikan pilihan.
Perlu diketahui, Arrum adalah pembiayaan Syariah untuk pengembangan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dengan sistem fidusia menggunakan jaminan BPKB kendaraan bermotor.
Untuk persyaratan pengajuan Arrum BPKB ini bisa dibilang cukup mudah lho sob.
"Syaratnya cuma fotocopy KK, KTP, dan keterangan memiliki usaha yang sudah berjalan minimal setahun," ujar Yazid Hasan, pegawai Pegadaian Area Bogor saat dihubungi GridOto.com, Selasa (3/8/2021).
Jika nasabah memiliki usaha yang telah berjalan 1 tahun bisa mengambil produk Arrum BPKB dengan barang jaminan BPKB.
Apabila tidak memiliki usaha, berarti yang menjadi jaminan adalah kendaraan dan bukti kepemilikannya.
"Kalau untuk kendaraannya harus ada fotocopy legalitas kendaraan, seperti BPKB, STNK, faktur, sertifikat, dan kwitansi pembelian," tambahnya.
Nah, untuk nominal uang pinjaman yang tersedia mulai dari Rp 3 juta sampai Rp 400 juta.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR