GridOto.com - Makin ke sini mainan otomotif, khususnya miniatur kendaraan atau kami sebut juga OtoToys, emang makin gila.
Tak cuma dari bentuknya yang persis aslinya, tapi harganya juga makin tinggi sampai cuma Sultan yang bisa membelinya.
Enggak percaya, OtoToys Bentley Continental GT berskala 1:8 berikut ini contohnya.
Miniatur Bentley Continental GT ini dirilis pada 2020 lalu dengan dimensi panjang 78 cm, lebar 40 cm dan tinggi 24,4 cm.
Meski cuma miniatur, tapi ini bukan mainan sembarangan.
Menurut Bentley, replika Continental GT yang dibuat di Bentley Design Studio ini butuh waktu 300 jam untuk menyusunnya.
Bahkan Bentley mengklaim replika Continental GT ini punya lebih dari 1.000 bagian.
Baca Juga: OtoToys LEGO Volkswagen T2 Camper Van Bisa Sobat Miliki Nih, Harganya Cuma Rp 2 Jutaan
Kerennya lagi, Bentley bisa menyiapkan miniatur replika ini sesuai pesanan atau spek yang konsumen mau.
Spek itu misalnya pilihan pintu mobil yang bisa dibuka atau tidak, juga dengan detail eksterior dan interior yang bisa disesuaikan.
Misalnya dengan memilih finishing yang menyentuh area lower grille, kaliper rem, pelek, material joknya, karpet dan sebagainya.
Nah, bisa dibilang mainan Sultan, karena harga yang dipatok Bentley enggak main-main, yakni seharga 9.995 Euro.
Nilai itu setara Rp 170.985.150 dengan hitungan kurs 2 Agustus 2021, yakni 1 Euro = Rp 17.107.
Nah loh, harganya bahkan bisa buat beli mobil betulan tuh.
Honda Brio misalnya, harganya cuma dipatok mulai Rp 151 jutaan.
Bahkan Daihatsu Rocky yang belum lama ini dirilis harganya juga cuma selisih sedikit, karena harga Rocky dipatok mulai Rp 178.900.000.
Percaya enggak kalau ini mainan Sultan, hahaha.
Biar tak penasaran dengan mainan mahal ini, berikut foto-fotonya:
Baca Juga: OtoToys LEGO Ford F-150 Raptor Bakal Diluncurkan Oktober 2021, Tapi Sudah Bisa Dipesan Sekarang
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Carscoops.com |
KOMENTAR