GridOto.com - Marco Bezzecchi berpeluang besar jadi pembalap kedua tim VR46 di MotoGP 2022.
Selain performanya yang cukup impresif musim ini, Marco Bezzecchi jadi satu-satunya anggota VR46 Riders Academy yang cocok untuk naik ke MotoGP musim depan.
Tapi dengan syarat, Bezzecchi bisa ke MotoGP jika Valentino Rossi tidak memutuskan balapan dengan timnya sendiri musim depan.
Terlepas soal Rossi, Bezzecchi sendiri masih belum 100% yakin dengan dirinya sendiri untuk naik ke MotoGP musim depan.
Pembalap asal Italia ini belum memutuskan apakah dia siap balapan membela tim VR46 di kelas premier.
"Itu keputusan sulit karena kau harus merasa siap, tapi kau hanya bisa mengetahuinya jika sudah di sana untuk menentukan, meskipun kau seharusnya bersiap-siap sejak awal," ungkap Bezzecchi dilansir GridOto.com dari Motosan.es.
Beruntung bagi Bezzecchi, tim VR46 juga tidak terburu-buru menentukan pembalap untuk musim depan.
Tim VR46 masih punya banyak PR sebelum memikirkan soal pembalap.
Baca Juga: Valentino Bakal Lanjut Atau Pensiun? Begini Spekulasi Pengamat Kondang MotoGP
"Aku mendapat beberapa pandangan setelah berbicara dengan Uccio dan Carlo (Casabianca). Jadi sesegera mungkin aku akan memberi tahu kalian keputusanku," ungkap Bezzecchi.
Bezzecchi juga sempat ditawari Aprilia untuk balapan di kelas premier musim ini menggantikan Andrea Iannone.
Sayangnya, masalah kesiapan mental juga jadi alasan Bezzecchi menolak ajakan pabrikan Noale tersebut.
"Aku saat itu belum siap, aku masih ingin lanjut berkembang dulu. Aku minta maaf ke Massimo Rivola, dia orang yang baik. Dia tahu caranya melakukan sesuatu, dia tertarik denganku dan membuat proposal sesuai yang kuharapkan. Aku menyesal saat itu karena aku sedang belum siap, tapi kau tak pernah tahu apa yang bisa terjadi ke depannya," tegas pembalap Sky Racing Team VR46 Moto2 ini.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Motosan.es |
KOMENTAR