Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2021

Land Rover Defender Trophy Edition Bawa Kesan Nostalgia Camel Trophy

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 30 Juli 2021 | 11:00 WIB
Land Rover Defender Trophy Edition bawa nostalgia Camel Trophy dari tampilannya.
Land Rover North America
Land Rover Defender Trophy Edition bawa nostalgia Camel Trophy dari tampilannya.

GridOto.com - Land Rover North America baru saja perkenalkan edisi spesial terbatas Land Rover Defender Trophy Edition (29/7).

Land Rover Defender Trophy Edition hadir khusus untuk pasar Amerika Serikat dengan jumlah terbatas hingga 220 unit saja.

Defender Trophy Edition terinspirasi dari Land Rover Defender Works V8 Trophy, mobil edisi terbatas berbasis Land Rover Defender klasik.

Sama seperti Defender Works V8 Trophy, Defender Trophy Edition membawa kesan nostalgia akan ajang kompetisi off-road Camel Trophy.

Berbasis Land Rover Defender 110 P400 X-Dynamic SE, Defender Trophy mendapatkan balutan wrap kuning dengan logo Land Rover Trophy.

Land Rover Defender Trophy Edition
Land Rover North America
Land Rover Defender Trophy Edition

Baca Juga: Land Rover Defender Racikan Bowler Ini Siap Melibas Ajang Rally!

Wrap kuning tersebut berpadu dengan Extended Black Exterior Pack sehingga tampil serupa dengan Defender Works V8 Trophy.

Selain dari segi tampilan, Land Rover Defender Trophy Edition juga mendapatkan tow hitch receiver, ClearSight RearView, Air Suspension Pack, Cold Climate Pack, Off-Road Pack, dan Advanced Off-Road Capability Pack.

Land Rover tak lupa memberikan Defender Trophy roof rack ekspedisi dengan tangga, undershield depan, dua kit pemasangan winch, mud flap, pompa angin terintegrasi, dan karpet karet.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dicoba, Ini 5 Aplikasi yang Bisa Dipakai Untuk Pantau Arus Lalu Lintas di Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa