GridOto.com - Sebuah mobil mewah Lexus RX 300 Luxury terguling di Bundaran Senayan, Jalan Sudirman, Jakarta Pusat karena menabrak barikade penyekatan PPKM, Sabtu (24/7) malam.
Hal tersebut membuat Lexus RX 300 berpelat nomor B 2095 RFS itu berdiri dalam posisi miring hingga beberapa bagian body penyok.
Perlu diketahui, SUV mewah ini punya spesifikasi jempolan.
Dari tampilan luar saja desainnya terlihat timeless dengan lekukan dinamis di sekujur body dan floating roof.
Grillenya besar, khas mobil-mobil lansiran Lexus yang kekinian.
Lampu depan-belakang menggunakan LED lengkap dengan lampu sequential.
Pelek yang dipakai juga jumbo berukuran 20 inci berbahan alumunium.
Tak hanya tampang saja yang terasa mewah, fiturnya pun lengkap.
Power back door dengan kick sensor, panoramic sunroof yang membentang dari baris depan hingga baris kedua, hingga detail kecil seperti handle pintu yang dapat menyala untuk memberi tahu pengguna dimana lokasinya.
Baca Juga: Toyota Supra A90 Versi SUV, Tongkrongan Gagah, Buritan Mirip Lexus RX
Baca Juga: Pasang Stop Lamp Aftermarket Model Lexus di Toyota Kijang Innova Reborn, Siapkan Budget Segini Sob
Salah satu nilai jual mobil ini ada di bagian interior.
Nuansa klasik nan glamor terasa berkat penggunaan kelir two-tone coklat dan hitam.
Semakin kental berkat aksen-aksen kayu seperti di pintu, konsol tengah, hingga setirnya.
Fitur yang biasa ditemukan di mobil mewah juga ada di SUV ini.
Sebut saja Head Up Display (HUD) full-colour, wireless charging, layar entertainment berukuran 12,3 inci yang dilengkapi Apple CarPlay dan Android Auto, serta audio lansiran Mark Levinson yang ditempatkan di 15 titik.
Kenyamanan pada SUV berkapasitas 5-penumpang ini juga tak perlu dipertanyakan.
Suspensi MacPherson Strut di depan dan Double Wishbone menopang sasis Toyota K.
Platform yang sama dengan Toyota Highlander.
Baca Juga: Kia Carnival 4-Seater Semewah Limousine, Siap Tantang Lexus LM350
Baca Juga: TOM'S Hadirkan Body Kit Baru Untuk Lexus RX Tampil Keren dan Sporty
Kalau urusan dapur pacu sih sudah lebih dari cukup untuk melibas jalanan di Indonesia.
Lexus RX 300 Luxury dibekali mesin berkode 8AR-FTS 1.998 cc dengan konfigurasi 4-silinder segaris DOHC VVT-i lengkap dengan turbo.
Dikawinkan dengan transmisi 6-percepatan otomatis, powernya tembus 235 dk dan torsi puncak 350 Nm.
Dengan tenaga sebesar itu, topspeednya diklaim 200 Km/jam.
Akselerasinya juga cukup cepat dengan catatan waktu dari 0-100 Km/jam hanya dalam 9,2 detik saja.
Tak hanya itu saja, berbagai fitur keselamatan juga disematkan di Lexus RX 300 Luxury.
Seperti rem ABS dengan brake assist, Vehicle Stability Control (VHC), Blind Spot Monitoring, LED Cornering Light, hingga airbag 10-titik.
Duh sayang banget ya sob mobil seperti ini sampai terguling begitu.
KOMENTAR