GridOto.com - Menggadaikan mobil atau motor menjadi salah satu cara yang bisa ditempuh untuk menyelesaikan masalah finansial.
Terutama di tengah pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia, yang membuat kondisi ekonomi masyarakat melemah.
Basuki Tri Handayani selaku Kepala Departemen Komunikasi Perusahaan PT Pegadaian (Persero) mengatakan, ada peningkatan permintaan penggadaian selama beberapa minggu terakhir.
"Permintaan sedikit mengingkat, tapi keterbatasan gudang (penampung) juga menjadi kendala," buka Basuki saat dihubungi GridOto.com pada Jumlat, (24/7/2021) lalu.
Bagi sobat yang tertarik, syarat untuk menggadaikan mobil atau motor ternyata tidak terlalu sulit.
Namun, hal pertama yang harus dilakukan adalah mencari tahu cabang Pegadaian mana yang menerima gadai mobil atau motor.
Pasalnya, tidak semua cabang Pegadaian menerima gadai mobil atau motor karena keterbatasan fasilitas.
"Tidak semua outlet Pegadaian menerima gadai mobil karena demi keamanan, mobil atau motor perlu gudang yang aman," ucapnya.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR