Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Inggris 2021

Ini Dia Tampang Mobil Ferrari 375 F1 yang Pertama Kali Menang Balap F1

Fendi - Jumat, 23 Juli 2021 | 17:20 WIB
Charles Leclerc di kopit mobil Ferrari 375 F1, mobil yang meraih kemenangan pertama untuk tim Ferrari di balap F1
Ferrari
Charles Leclerc di kopit mobil Ferrari 375 F1, mobil yang meraih kemenangan pertama untuk tim Ferrari di balap F1


GridOto.com –  Ada cerita yang tetinggal dari balap F1 Inggris 2021 pekan lalu, ketika tim Ferrari menampilkan mobil Ferrari 375 F1 yang pertama kali menang balap F1.

Mobil Ferrari 375 F1 dihadirkan di balap F1 Inggris 2021, bertepatan dengan 70 tahun kemenangan Ferrari di sirkuit Silverstone ini.

Tim Ferrari telah 238 kali menang di balap Formula 1 dan kemenangan pertama mereka terjadi pada GP F1 Inggris tanggal pada 14 Juli 1951.

Saat itu pembalap Argentina, Jose Froilan Gonzalez menang dengan mobil Ferrari 375 F1.

Dikutip GridOto.cm dari laman resmi Ferrari, mobil legendaris yang meraih kemenangan pertama balap F1 itu dibawa dari Officina Classiche di Maranello, Italia ke Inggris.

Chrles Leclerc didampingi bos tim Ferrari, Mattia Binotto berpose dengan mobil Ferrari 375 F1 yang meraih kemenangan pertama Ferrari di balap F1 tahun 1951
Ferrari
Chrles Leclerc didampingi bos tim Ferrari, Mattia Binotto berpose dengan mobil Ferrari 375 F1 yang meraih kemenangan pertama Ferrari di balap F1 tahun 1951

Agar bisa dikemudikan, mobil Ferrari 375 F1ini telah diperbaiki sepenuhnya selama beberapa bulan terakhir.

Sehingga suara mesin 4.500 cc 12 silinder yang digendongnya kembali terdengar di sekitar sirkuit Silverstone.

Mobil yang meraih kemenangan pertama balap F1 ini menggunakan transmisi Ferrari 4-percepatan.

Pembalap Ferrari, Charles Leclerc dipercaya untuk mengendarai mobil Ferrari 375 F1  menjelang start balap F1 Silverstone 2021 hari Minggu (18/7).

Baca Juga: Hasil Balap F1 Inggris 2021 - Lewis Hamilton Menang Setelah Bikin Max Verstappen Crash

Pembalap tim Ferrari, Charles Leclerc mengemudikan mobil Ferrari 375 F1 di sirkuit Silverstone menjelang balap F1 Inggris 2021
Ferrari
Pembalap tim Ferrari, Charles Leclerc mengemudikan mobil Ferrari 375 F1 di sirkuit Silverstone menjelang balap F1 Inggris 2021

Charles Leclerc mengemudikan Ferrari 375 F1 di sirkuit Silverstone yang sudah banyak yang berubah, sekarang tikungannya lebih banyak dari 70 tahun lalu.

Yang menarik, pada tahun 1951 dulu, tim Ferrari menggunakan pelumas Shell, ban Pirelli, dan bearing SKF, sama seperti sekarang ini.

Baca Juga: Desain Helm Charles Leclerc di F1 Inggris 2021 Punya Nilai Sejarah Bagi Tim Ferrari

Untuk merayakan 70 tahun sejak kemenangan Ferrari di balap F1, tim menampillam logo khusus di halo mobil pembalapnya, Chrles Leclerc dan Carlos Sainz selama akhir pekan GP F1 Inggris 2021.

Charles Leclerc di kopit mobil Ferrari 375 F1, mobil yang meraih kemenangan pertama untuk tim Ferrari di balap F1
Ferrari
Charles Leclerc di kopit mobil Ferrari 375 F1, mobil yang meraih kemenangan pertama untuk tim Ferrari di balap F1

Mobil Ferrari 375 F1 didatangkan ke Inggris untuk merayakan 70 tahun kemenangan pertama Ferrari di balap F1
Ferrari
Mobil Ferrari 375 F1 didatangkan ke Inggris untuk merayakan 70 tahun kemenangan pertama Ferrari di balap F1

Bahkan Charles Leclerc yang telah dua kali menang bersama Ferrari, menggunakan desain helm dengan corak untuk menghormati momen bersejarah itu.

Sayang, pembalap Monako itu gagal meraih kemenangan di F1 Inggris 2021, setelah tiga lap menjelang finish disalip pembalap tim Mercedes, Lewis Hamilton yang tampil sebagai pemenang.

Oh ya, pada balap F1 Inggris 2011, Ferrari juga mendatangkan mobil ini dan dikemudikan pembalap Ferrari saat itu, Fernando Alonso.

Juaa dunia F1 dua kali Fernando Alonso duduk di kokpit mobil Ferrari 375 F1 pada GP F1 Inggris 2011
Ferrari
Juaa dunia F1 dua kali Fernando Alonso duduk di kokpit mobil Ferrari 375 F1 pada GP F1 Inggris 2011

Editor : Fendi
Sumber : Ferrari.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa