Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Alarm Tambahan di Motor Bikin Aki Tekor, Mitos atau Fakta?

Muhammad Farhan - Jumat, 23 Juli 2021 | 18:40 WIB
Ilustrasi alarm tambahan di motor
Dok. GridOto
Ilustrasi alarm tambahan di motor

GridOto.com – Banyak yang meyakini bahwa pasang alarm tambahan di motor bisa bikin aki cepat tekor, apakah hal ini mitos atau fakta?

Sebab banyak yang mengira alarm motor membutuhkan arus listrik secara terus-menerus, meskipun motor dalam kondisi sedang tidak dipakai.

Nah meskipun mungkin ada benarnya, aki tekor karena pemasangan alarm motor bisa terjadi hanya dalam keadaan tertentu.

“Seringkali penyebabnya karena proses instalasi yang salah, sehingga hasilnya aki jadi cepat tekor atau bahkan merusak CDI atau ECU serta perangkat elektronik lain di motor,” terang Agus, dari Workshop W9, Jelambar, Jakarta Barat.

Baca Juga: Sepele Tapi Penting, Lumasi Lubang Kunci Motor Saat Musim Hujan

Untuk mencegah terjadinya hal tersebut, bisa serahkan prosesnya ke bengkel motor yang biasa menangani soal kelistrikan.

Selain itu, dipastikan aki motor enggak bakal cepat tekor meski pasang alarm tambahan selama motor rutin dinyalakan atau dikendarai.

Alarm motor merek Securicle tipe A1, dilengkapi baterai cadangan dan tetap berfungsi saat aki tekor
Farhan
Alarm motor merek Securicle tipe A1, dilengkapi baterai cadangan dan tetap berfungsi saat aki tekor

“Proses pengisian daya aki secara otomatis berlangsung saat motor kondisi mesin hidup, sehingga enggak perlu khawatir aki tekor,” jelasnya.

Dalam kondisi motor jarang dipakai, disarankan untuk tetap rutin memanaskan motor supaya proses pengisian daya aki tetap terjaga.

Baca Juga: Ini Beberapa Penyebab yang Bikin Aki Motor Jadi Gendut Menggembung

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa