Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Asal Kencang, Pahami Jarak Bebas Rantai Motor Saat Penyetelan

Uje - Kamis, 22 Juli 2021 | 11:40 WIB
Ilustrasi ganti rantai motor.
istimewa
Ilustrasi ganti rantai motor.

GridOto.com - Awas, saat melakukan penyetelan motor jangan asal kencang saja, kalian harus paham soal jarak main bebas rantai.

Pasalnya, jika jarak bebas rantai ini tidak diperhatikan dengan benar, ada efek negatif dan bahaya yang mungkin terjadi.

Jadi kalian harus paham soal jarak bebas rantai yang harus dicek secara berkala dan dipastikan saat penyetelan.

"Jarak main bebas ini memang banyak yang kurang paham terutama mereka yang baru pakai motor yang menggunakan rantai," ungkap Agung Prayitno dari JGP Motorcycle di daerah Cidodol, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Sokbreker Belakang Rusak Sebaiknya Ganti Baru Atau Diservis? Ini Saran Spesialis

"Apa itu jarak main bebas rantai? Secara simpelnya itu bisa diartikan sebagai kekencangan rantai dalam kondisi berhenti dan ketika motor digunakan," terangnya.

Harus diketahui, saat mendapatkan beban tarikan dari mesin, kekencangan rantai akan berubah, makanya perlu ada jarak main bebasnya saat penyetelan.

Cara mengecek jarak main bebas rantai sendiri mudah, dalam kondisi motor berhenti kalian bisa pegang bagian atas dan bawah rantai dan coba ditekan, jarak main rantai ketika ditekan itu yang namanya jarak bebas rantai.

Fungsinya supaya rantai motor tidak keluar jalur saat dipakai off-road
Uje
Fungsinya supaya rantai motor tidak keluar jalur saat dipakai off-road

"Jarak bebas ini tidak boleh terlalu kencang dan tidak boleh terlalu kendur juga," tambah Agung.

"Misal jarak mainnya terlalu rapat atau kencang itu bisa bikin beban rantai terlalu berat dan bisa bikin cepat aus," wantinya.

Baca Juga: Banyak Muncul Palsunya, Ini Ciri Lampu LED Luminos yang Asli

"Apalagi kalau rantainya sudah aus pasti bisa bikin putus saat motor dipakai," tutur Agung.

Sementara jarak main rantai yang terlalu kendur pun berbahaya, karena rantai bisa keluar jalur atau lepas dari gir sehingga tersangkut.

"Rantai nyangkut itu tentu bisa bikin roda terkunci, ujung-ujungnya bisa bikin ridernya celaka," tutup Agung.

Baca Juga: Tips Beli Motor Bekas Jenis Suzuki GSX-R150, Cek Ini Kalau Susah Hidup

Umumnya pabrikan motor memberikan panduan untuk jarak main bebas rantai ini disetel pada 25-35 mm.

Namun, biar memudahkan biasanya pabrikan motor juga menempelkan stiker panduan dalam penyetelan rantai yang tertempel di swing arm dekat rantai.

Kalian tinggal ikuti petunjuk di situ saja untuk mendapatkan setelan rantai ideal yang direkomendasikan pabrikan untuk motor kalian Sob.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa