Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Diam-diam Menghanyutkan, Honda Civic Genio Tampil Simpel Mesinnya Buas

M Aziz Atthoriq - Jumat, 16 Juli 2021 | 18:31 WIB
Modifikasi Honda Civic Genio bermesin buas
Istimewa
Modifikasi Honda Civic Genio bermesin buas

GridOto.com - Seperti serigala berbulu domba, modifikasi Honda Civic Genio berparas kalem ini ternyata menyimpan mesin buas.

Modifikasi Honda Genio tahun 1994 ini ialah milik Didin, cowok domisili Pati, Jawa Tengah tersebut sengaja memodifikasi mobilnya bergaya sleeper.

"Konsepnya sleeper alias nipu. Tampilan sih racing look standar aja cuman main pelek sama per, tapi isi kap mesin boleh diadu," buka Didin soal modifikasi Honda Genio miliknya.

Baca Juga: Modifikasi Honda Civic Genio AWD Plus Turbo, Power Tembus 900 DK

Melihat dari sektor eksterior, Didin hanya merestorasi bodi dan mengecat ulang seluruh bodi.

Kecurigaan mulai terasa, saat melihat tampilan belakang mobil terlihat bumper berukuran lebih pendek dan terpasang 2 buah diffuser berkelir silver.

Tampak belakang Honda Genio modifikasi
Istimewa
Tampak belakang Honda Genio modifikasi

"Hehe, kalau dari depan sih dikira standar tapi orang curiga kalau lihat belakangnya gara-gara diffuser sama itu kaki-kaki ada warna goldnya hehe," tambah Didin.

Baca Juga: Modifikasi Civic Genio Ini Fokus di Performa, Kini Bermesin B20 Turbo

Yups, memang Didin menyentuh kaki-kaki mobilnya dengan mengganti pelek, per dan beberapa part lain dibagian belakang.

"Pelek pakai Enkei RPF01 ring 15 lebar 7 ET 35, ban GT Champiro SX2 195/50/15. Terus pasang coilover custom 1 jari rapet," jelas Didin soal roda mobilnya.

Lanjut, jika dilihat dari belakang nampak kaki-kaki Honda Civic Genio ini ikut diupgrade dengan mengganti kaki-kaki menggunakan sepaket arm set.

Baca Juga: Totalitas Bikin Honda Civic Genio Tampil Street Racing Adopsi Gaya JDM

"Gue pasang arm set racing Fullset ( LCA+ASR Beaks). Fungsinya bikin mobil jauh lebih stabil saat manuver dikecepatan tinggi," tambahnya lagi.

Belum selesai, Didin juga memotong bumper belakang mobilnya agar memperingan bobot mobil dan kaki-kaki belakang terlihat.

Baca Juga: Honda Civic Genio Dimodif Pol, Muka Sangar Bermata Satu Pakai Kap Mesin Karbon dari Spoon

Mesin Honda Civic Genio stroke up 1800cc
Istimewa
Mesin Honda Civic Genio stroke up 1800cc

Terakhir ke sektor isi kap mesin yang bikin penasaran, Didin mengganti dan mengcustom beberapa part mesin agar performa lebih meningkat.

"Mesin aslinya 1600cc, gue porting head naikin kompresi terus stroke up 1800. Gue pakai ECU dan map sensor Estilo EG6 dan pasang open filter Simota Big bang," terus Didin.

Terakhir, Didin merombak total system knalpot Honda Genio miliknya dengan memasang knalpot fullsystem custom buatan lokal.

"Knalpot fullsytem custom, pakai Alpino header 4-1 full stainless. Lumayan sekarang sering banget dikira standar pas digeber eh dia ketinggalan hehe," klaim Didin.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Huruf E di Indikator Bensin Bukan Berarti Tangki Kosong, Masih Ada Sisa Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa