GridOto.com - Bagi masyarakat yang sering bepergian menggunakan kendaraan pasti tidak asing dengan rambu lalu lintas.
Namun sudah tahu belum bahwa warna pada masing-masing rambu lalu lintas memiliki arti yang berbeda-beda.
Agar tidak penasaran, mari kita ulas satu per satu arti warna rambu lalu lintas yang ada di jalan.
- Warna Kuning Garis Tepi Hitam
Warna kuning dengan garis tepi hitam dan lambang hitam atau huruf/angka warna hitam digunakan pada rambu peringatan.
Rambu ini digunakan untuk memberi peringatan kemungkinan ada bahaya atau tempat berbahaya di jalan.
Selain itu, rambu ini juga digunakan untuk menginformasikan tentang sifat bahaya.
Misalnya kondisi prasarana jalan, kondisi alam, kondisi cuaca, kondisi lingkungan atau lokasi rawan kecelakaan.
- Warna Putih Garis Tepi Merah
Rambu yang memiliki warna dasar putih dengan garis tepi merah digunakan untuk menyatakan perbuatan yang dilarang.
Artinya pengguna jalan tidak boleh melakukan apa yang sudah tertera pada rambu lalu lintas tersebut.
Baca Juga: Kerap Lihat di Jalan, Marka Jalan Enggak Melulu Garis-garis Putih, Ada Apa Saja?
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | GridOto.com,Bobo.grid.id,safetysignindonesia.id |
KOMENTAR