Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Logam, Inilah Material Rangka Speaker Terbaik untuk Audio Mobil

Radityo Herdianto - Kamis, 15 Juli 2021 | 07:00 WIB
ILUSTRASI. Basket atau Rangka Speaker Audio Mobil
Radityo Herdianto / GridOto.com
ILUSTRASI. Basket atau Rangka Speaker Audio Mobil

GridOto.com - Bukan logam, rangka speaker untuk kualitas audio mobil terbaik menggunakan material lain.

Selain cone speaker, kualitas suara audio mobil juga bergantung pada material rangka.

Pakar audio mobil lebih memilih material rangka speaker non-metal seperti plastik.

Inilah yang diutarakan oleh Richard Kurniawan dari bengkel spesialis audio mobil PT Kramat Motor, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

"Plastik punya tekstur yang bisa meredam getaran dari suara speaker," katanya.

Posisi speaker biasanya ada di bagian pintu.
Dipo
Posisi speaker biasanya ada di bagian pintu.

Baca Juga: Pasang Speaker Audio Mobil Butuh Penyetelan Akustik. Maksudnya Apa?

"Terutama di nada rendah atau mid-bass, kalau material logam pasti akan ada suara vibrasi," tambahnya.

Selain itu Richard juga menilai material plastik tidak akan terpengaruh korosi.

"Perlu diketahui, pintu mobil tempat speaker dipasang itu jalur air," tegasnya.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa