Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren - Biaya Servis Hyundai Tucson di Bengkel Spesialis Mulai Rp 200 Ribuan, Begini Panduannya

Naufal Shafly - Minggu, 11 Juli 2021 | 14:25 WIB
Hyundai Tucson
Dok. Auto Bild Indonesia
Hyundai Tucson

GridOto.com - Hyundai Tucson generasi kedua yang dipasarkan di Indonesia selama 2010-2016, kini harga bekasnya sudah relatif terjangkau.

Berdasarkan data dari berbagai sumber, Hyundai Tucson generasi kedua dibanderol mulai Rp 100 juta sampai Rp 170 jutaan tergantung kondisi masing-masing unit.

Jika sobat tertarik dengan Medium SUV ini, pastikan sobat mengetahui biaya dan interval perawatan sebelum memboyong unitnya.

Sehingga sobat bisa memiliki gambaran terkait biaya yang harus dikeluarkan nantinya untuk merawatnya agar kondisi mobil tetap prima.

Menurut Wahidin Sugianto, Owner Dian't Jaya Motor (DJM) bengkel spesialis KIA dan Hyundai di BSD Autoparts, perawatan berkala Hyundai Tucson secara umum sama dengan mobil lainnya.

"Servis rutin itu biasa ya, kayak mobil pada umumnya. Kalau servis kecil, yang dikerjakan kayak tune-up, servis rem, kaki-kaki," ujar pria yang akrab disapa Udin ini kepada GridOto.com beberapa waktu lalu.

Ia menganjurkan, servis kecil ini dilakukan tiap kelipatan 20.000 km. Sedangkan, penggantian oli mesin dilakukan tiap 5.000 km.

Menurut Udin, Hyundai Tucson generasi kedua ini di negara asalnya, Korea Selatan, dianjurkan menggunakan oli mesin dengan tingkat kekentalan 5W-30.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Viral Lampu Merah di Bandung Bikin Tua di Jalan, Simak Aturan Durasinya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa