Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Sistem Buka Tutup di Jalan Lintas Nasional Padang-Bukittinggi, Proyek Tol Padang-Pekanbaru Jadi Penyebabnya

Ruditya Yogi Wardana - Minggu, 11 Juli 2021 | 11:40 WIB
Hati-hati ada sistem buka tutup di Jalan Lintas Nasional Padang-Bukittinggi mulai besok, Senin (12/07/2021).
Tribunpadang.com/Rizka Desri Yusfita
Hati-hati ada sistem buka tutup di Jalan Lintas Nasional Padang-Bukittinggi mulai besok, Senin (12/07/2021).

GridOto.com - Bagi pengendara yang mau melintas Jalan Lintas Nasional Padang-Bukittinggi jangan sampai kesal karena tiba-tiba terjebak macet.

PT Hutama Karya akan memberlakukan sistem buka tutup di Jalan Lintas Nasional Padang-Bukittinggi KM23 +800 mulai besok, Senin (12/07/2021).

Sobat yang akan melintasi jalan tersebut harus bersiap untuk menghadapi sedikit kemacetan.

Melansir dari Tribunpadang.com, sistem buka tutup ini dilakukan karena adanya pembangunan jalan tol Padang-Pekanbaru.

Manajer Pengendali dan Pelaksana Project PT Hutama Karya, Berlin Tampubolon pun membenarkan adanya sistem buka tutup di Jalan Lintas Nasional Padang-Bukittinggi KM23 +800.

"Sebelumnya kami minta maaf atas ketidaknyamanan para pengguna jalan karena adanya pengangkatan girder," katanya, dikutip dari Tribunpadang.com.

Pengangkatan girder ini dilakukan guna melanjutkan proses pembangunan jalan Padang-Pekanbaru di wilayah Sicincin, Sumatera Barat.

Lantas bagaimana sistem buka tutup jalannya serta jadwalnya nanti?

Baca Juga: Penyekatan Diperketat, Kendaraan Roda Empat atau Lebih Dialihkan ke Tol Selama PPKM Darurat di Pasuruan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mobil Bekas Innova Zenix Awal Tahun 2025, Simak Harga Bekasnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa