GridOto.com - Menjelang laga utama UFC 264, Conor McGregor luncurkan tendangan ke Dustin Poirier, Kamis (08/07/2021).
Kejadian yang melibatkan Conor McGregor dan Dustin Poirier itu berlangsung saat konferensi pers UFC 264.
Selain dikenal gemar mengumbar omongan kasar pada lawan, Conor McGregor juga beberapa kali memamerkan mobil koleksinya.
Pada Instagram @thenotoriousmma, Conor terlihat berpose di samping mobil seperti BMW i8, Rolls-Royce Dawn hingga Lamborghini Aventador Roadster.
Baca Juga: Mercedes-Benz V-Class Nyaru Gabungkan Aura Maybach dan Rolls-Royce
Video yang memperlihatkan BMW i8 berwarna putih itu diunggah pada 17 Januari 2018 lalu.
"The White Knight," tulis @thenotoriousmma pada deskripsi video.
Sekadar informasi, BMW i8 dibekali mesin TwinPower Turbo 3 silinder berkapasitas 1.500 cc.
Mesinnya itu mampu menghasilkan tenaga maksimal 228 dk dengan torsi 319 Nm.
Baca Juga: Desainer Pakaian Dandani Rolls-Royce Cullinan Jadi Nyentrik dan Unik
Selain BMW i8, Conor McGregor juga pernah berpose membelakangi Lamborghini Aventador Roadster yang dibalut warna hijau.
Di balik kap mesinnya terdapat jantung pacu V12 berkapasitas 6.498 cc yang mampu menghasilkan tenaga 759 dk dengan torsi 720.
Pada kesempatan berbeda, Conor yang mengenakan kaus putih berpose di depan Rolls-Royce Dawn.
Rolls-Royce Dawn hadir dengan mesin V12 turbo charged berkapasitas 6.600 cc.
Dengan mesin V12, mobil rakitan Rolls-Royce Motor Cars ini mampu menghasilkan tenaga 563 dk dan torsi 779 Nm.
Bisa dibilang torsinnya lebih buas dari Mercedes-Benz S-Class 500 yang dipamerkan Conor pada 28 Januari 2018.
Baca Juga: Pulang Ke Pabrik Untuk Perawatan, Rolls-Royce Listrik Ini Unik Banget!
Pasalnya Mercedes-Benz S-Class 500 berwarna hitam itu mampu menghasilkan tenaga 459 dk dengan torsi 700.
Tenaga dan torsi tersebut dihasilkan dari jantung pacu V8 petrol engine berkapasitas 4.663 cc.
Lawan Dustin Poirier ini juga sempat memamerkan McLaren 12C berwarna oranye.
Tidak hanya memamerkan, Conor justru pernah tertangkap polisi saat mengemudikannya di Irlandia.
Mengenai spesifikasinya, McLaren 12C mengusung mesin V8 twin-turbo berkapasitas 3.800 cc.
Dengan mesin ini, McLaren 12C tersebut mampu memuntahkan tenaga 592 dk.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | instagram.com/thenotoriousmma |
KOMENTAR