Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pertashop Makin Diperluas Sampai ke Papua Barat, Perhari Capai 2 Ribu Liter

M. Adam Samudra - Jumat, 9 Juli 2021 | 07:05 WIB
Ilustrasi Pertashop di Lampung
Istimewa
Ilustrasi Pertashop di Lampung

GridOto.com - PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero) terus memperluas outlet Pertashop.

Hingga awal Juli, tercatat sudah 2.333 Pertashop yang sudah dan siap beroperasi diseluruh Indonesia.

“Dengan adanya Pertashop, harapannya masyarakat tidak perlu lagi susah ataupun jauh-jauh berkendara untuk mendapatkan bahan bakar berkualitas bagi kendaraannya,” jelas Irto Ginting, Pjs. Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, SH C &T PT Pertamina, Jum'at (9/7/2021).

Ia mengklaim, minat masyarakat untuk membeli bahan bakar di Pertashop-pun sangat tinggi.

Baca Juga: Pertamina Resmikan SPBU Hub Pertama di Jawa Tengah? Ini Penjelasannya

Di beberapa lokasi kehadiran Pertashop sangat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat, hal ini ditunjukkan dengan penyaluran yang mencapai 2.000 liter perharinya.

Misalkan di salah satu Pertashop Kabupaten Kaimana, Papua Barat, rata-rata penyaluran hariannya mencapai 2.081 liter, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat, penyalurannya hingga 2.516 liter perharinya, dan terakhir di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, perharinya mencapai 2.581 liter Pertamax yang disalurkan melalui Pertashop tersebut.

“Catatan positif ini menunjukan kombinasi antara akses bahan bakar yang mudah dan terjangkau ditambah dengan kesadaran masyarakat yang terus meningkat tentang pentingnya penggunaan bahan bakar yang berkualitas, bahan bakar yang sesuai dengan kendaraannya,” tambah Irto.

Selain memperluas outlet Pertashop, Pertamina membangun Pertashop yang menyalurkan bahan bakar diesel berkualitas sekaligus ramah lingkungan, yakni Dexlite.

Baca Juga: Berapa Liter BBM yang Mampu Dijual Jaringan Pertashop di Lampung Setiap Hari? Jangan Kaget, Segini Jumlahnya

Hingga Bulan Juni lalu, terdapat 47 Pertashop yang sudah beroperasi melayani bahan bakar jenis Dexlite untuk masyarakat yang menggunakan kendaraan diesel.

“Kami melihat bahwa kebutuhan bahan bakar diesel mungkin juga cukup tinggi di beberapa daerah sehingga direkomendasikan untuk mengoperasikan Pertashop menjual Dexlite, dan hasilnya pun sangat baik untuk tahap awal dan mendapat respon positif dari masyarakat," ucapnya.

Bagi masyarakat yang berminat menjadi mitra Pertashop, Irto kembali mengingatkan bahwa masyarakat bisa mendaftar langsung melalui website http://ptm.id/MitraPertashop .

Seluruh persyaratan, tahapan, dan kelengkapan informasi bisa diakses melalui web ini, dan jika membutuhkan informasi lebih lanjut bisa menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa