Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fabio Quartararo Tampil Apik di MotoGP 2021, Livio Suppo Nilai Monster Energy Yamaha Beruntung

Dia Saputra - Senin, 5 Juli 2021 | 09:00 WIB
Livio Suppo nilai Fabio Quartararo bawa keberuntungan di Monster Energy Yamaha pada MotoGP 2021.
MotoGP.com
Livio Suppo nilai Fabio Quartararo bawa keberuntungan di Monster Energy Yamaha pada MotoGP 2021.

 

GridOto.com - Sejak awal musim MotoGP 2021, Fabio Quartararo sudah mencuri perhatian para pencinta balap motor.

Salah satu yang kagum dengan Fabio Quartararo adalah Livio Suppo, mantan direktur marketing Honda Racing Corporation (HRC).

Livio Suppo mengaku terkejut dengan perkembangan Quartararo selama bersama Monster Energy Yamaha di MotoGP 2021.

"Meski ada beberapa masalah, dia mampu tampil apik hingga memimpin klasemen sementara," ucap Livio Suppo dikutip dari paddock-gp.com.

Baca Juga: Fabio Quartararo Kudu Waspada, Ambisi Johann Zarco Raih Gelar Juara Dunia MotoGP 2021 Makin Membara

Menurut Livio, tim pabrikan Yamaha akan memiliki masalah besar bila masih mempertahankan Maverick Vinales dan Valentino Rossi.

Saat ditanya siapakah yang akan meraih gelar juara dunia, Livio memprediksi Quartararo lah yang paling mungkin.

Mantan bos HRC MotoGP, Livio Suppo
Motosprint.com
Mantan bos HRC MotoGP, Livio Suppo

"Untuk hari ini dia yang paling mungkin karena memiliki koleksi 156 poin," terang mantan direktur marketing HRC ini.

Meski saat ini sudah unggul, Quartararo tetap harus meningkatkan performanya agar tetap memimpin.

Baca Juga: Rivalitas Antar Frenchman, Johann Zarco Bertekad Geser Fabio Quartararo dari Puncak Klasemen MotoGP 2021

Editor : Hendra
Sumber : Paddock-GP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tahu, Ternyata Ini 3 Penyebab Setir Getar Saat Mobil Dibuat Ngebut

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa