Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Serius, Morris MINI Mirip Punya Mr Bean Ini Harganya Cuma Rp 25 Juta

Aong,Ruditya Yogi Wardana - Jumat, 2 Juli 2021 | 06:30 WIB
Ilustrasi Morris Mini yang dipakai karakter Mr Bean
Facebook/GMS Variasi
Ilustrasi Morris Mini yang dipakai karakter Mr Bean

GridOto.com - Bicara karakter Mr Bean, pasti teringat dengan Morris MINI berkelir hijau dan kap mesin hitam miliknya.

Meski cuma mobil tua, Morris MINI yang dipakai aktor asal Inggris, Rowan Atkinson, saat memerankan Mr Bean nyatanya terjual dengan harga yang fantastis.

Melansir dari Smoothradio.com, MINI yang muncul di serial Mr Bean sempat dijual dengan harga 60.000 Dolar Amerika Serikat atau sektiar Rp 871,4 juta pada 2018 lalu (kurs 1 Dolar Amerika Serikat = Rp 14.523, 1 Juli 2021).

Selain mobil bekas properti syuting, unit Morris MINI memang sekarang mahal sih, karena sudah masuk dalam collector item.

Tapi, sobat enggak perlu merogoh kocek sedalam itu buat punya Morris MINI yang mirip seperti serial Mr Bean, karena ada versi murahnya.

Baca Juga: Video Modifikasi Morris MINI Mk3, Tetap Imut Dikombo Part Istimewa

Jadi bengkel GMS Variasi asal Bekasi, Jawa Barat, menawarkan replika MINI lawas yang bisa didapatkan dengan harga yang terjangkau nih.

"Harganya Rp 25 juta, sudah termasuk dapat mesin Honda BeAT," jelas Farid Alfiansyah, pemilik bengkel yang beralamat di Kampung Pedurenan RT01/11 No 57, Jatiasi, Bekasi, dikutip dari Motorplus-online.com.

Mini Cooper replika buatan GMS Variasi yang baru 70 persen jadi.
Facebook/GMS Variasi
Mini Cooper replika buatan GMS Variasi yang baru 70 persen jadi.

Wah, harga replika MINI itu lebih murah dong dari Yamaha All New NMAX 155.

Berdasarkan pricelist Yamaha-motor.co.id, Yamaha All New NMAX 155 sekarang dijual mulai dari Rp 30,2 juta On The Road (OTR) DKI Jakarta.

Baca Juga: Morris MINI MK3 Makin Istimewa, Beratap Bolong Model Ragtop

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa