GridOto.com - BMW Group Indonesia hari ini resmi merilis mobil sport BMW M3 Competition dan BMW M4 Coupe Competition generasi G8x secara virtual (30/6).
Meluncurnya BMW M3 Competition dan M4 Coupe Competition menambah lini BMW Indonesia yang telah mengusung desain Kidney Grille terbaru.
Sebelumnya desain tersebut diperkenalkan di Indonesia saat peluncuran BMW Seri-4 Coupe dan Cabriolet 17 Juni kemarin.
"Untuk teruskan kesuksesan BMW M, pada hari ini kami menghadirkan BMW M3 Competition sedan dan BMW M4 Competition Coupe generasi terbaru," ucap Jodie O'tania, Director of Communications BMW Group Indonesia.
"Kendaraan ini hadir untuk memenuhi permintaan dari seluruh pecinta motorsport di Indonesia," tambah Jodie di acara rilis virtual.
Baca Juga: Tampang Sporty BMW M3 Competition Bertenaga 626 DK Kreasi Manhart
Seperti apa spesifikasi BMW M3 Competition dan M4 Competition Coupe generasi G8x? Mari kita lihat sama-sama.
BMW M3 Competition dan M4 Competition dibekali mesin enam silinder segaris twin turbo berkapasitas 2.993 cc.
Mesin berkode S58B30 tersebut menyemburkan tenaga hingga 510 dk/6.250 rpm dan torsi puncak 650 Nm/2.750-5.500 rpm.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR