GridOto.com - Perginya Maverick Vinales dari Yamaha membuat 1 lagi kursi pembalap kosong di MotoGP 2022.
Total saat ini masih ada 6 slot kosong dari total 24 kursi pembalap yang ikut di MotoGP 2022, meskipun beberapa di antaranya sudah hampir diketahui pasti siapa pemiliknya.
Di tim pabrikan, ada 2 kursi kosong di Aprilia Racing dan Monster Energy Yamaha.
Sebelumnya, Maverick Vinales dirumorkan bergabung dengan tim Aprilia setelah memutus kontrak dengan Yamaha.
Sayangnya Vinales sempat menyanggah rumor tersebut, namun Aprilia nampaknya tak perlu khawatir.
Baca Juga: Maverick Vinales Resmi Putus Kontrak dengan Yamaha, Inilah Calon Penggantinya
Masih ada nama Andrea Dovizioso yang sempat melakukan beberapa tes bersama RS-GP tahun ini.
Dovi kabarnya siap untuk come back balapan setelah cuti setahun ini.
Sedangkan untuk tim Monster Energy Yamaha, nama Franco Morbidelli jadi urutan teratas jadi rekan Fabio Quartararo musim depan.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Instagram.com/motogp |
KOMENTAR