GridOto.com - Tips beli mobil bekas Honda Brio
Ada tips beli mobil bekas Honda Brio yaitu mengecek kondisi sokbreker depan.
Honda Brio baik tipe lawas, RS ataupun Satya menggunakan sistem sokbreker McPherson di bagian depan.
Pada mobil bekas, sokbreker kerap kali lemah dan mengalami bocor.
Untuk itu, perlu melakukan pengecekan kondisi sokbreker pada Honda Brio bekas.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Cara Cek Sliding Door Otomatis Toyota Alphard
"Cek kondisi sokbreker mobil bekas Honda Honda Brio bisa dilihat secara lansung," buka Sen-sen dari bengkel Senja Otomotive, bengkel spesialis mobil Honda.
"Bila dilihat sedikit ke kolong mobil ada rembesan oli yang menempel di badan sokbreker dan as sokbreker, ini berarti sudah bocor," tambahnya.
Selain itu, bisa dilihat juga kondisi karet boot penutup as sokbreker.
Pastikan karet boot tersebut masih normal dan tidak sobek.
"Kalau karet boot sobek, pasti kotoran akan mudah menempel, ini menjadi penyebab sokbreker gampang jebol," jelas pria yang bengkelnya ada di Pulogebang, Jakarta Timur.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, 3 Tanda Sederhana AC Mobil Perlu Diservis
"Bantingan sokbreker yang lemah juga akan terasa mengayun saat melewati polisi tidur atau kecepatan tinggi," jelasnya lagi.
Kalau sudah rusak, sebaiknya ganti sokbreker dengan yang baru agak handling dan kenyamanan mobil tetap baik.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR