GridOto.com - Marc Marquez dibanjiri pujian setelah melakoni seri balapan MotoGP Jerman 2021 yang digelar pada akhir pekan lalu, Minggu (20/06/2021).
Bagaimana tidak, ini jadi pencapaian yang luar biasa, mengingat Marc sudah puasa kemenangan selama 1 tahun 7 bulan.
Ditambah ia juga meraih kemenangan pertamanya di Sirkuit Sachsenring, Jerman yang selalu menjadi lokasi favoritnya.
Dengan hasil tersebut, bukan tidak mungkin jika Marc Marquez bisa mendapatkan kemenangan lagi di seri-seri berikutnya.
Baca Juga: Marc Marquez Menang di MotoGP Jerman 2021, Begini Komentar Bos Honda
Juara dunia GP 500 cc, Alex Criville bahkan ikut mengamini anggapan tersebut.
"Para penggemar MotoGP akan melihat Marc yang semakin dewasa, optimis dan siap untuk bersaing di trek. Bahkan dia tampaknya haus akan kemenangan di seri-seri berikutnya," jelas Alex, dikutip GridOto.com dari Motosan.es.
Menurutnya, The Baby Alien sudah menunjukkan performa terbaiknya saat melakoni seri balapan di Sirkuit Sachsenrin.
"Itu adalah versi terbaik dari Marc Marquez, pembalap yang haus akan kemenangan dan selalu memimpin di barisan terdepan," papar Alex.
Alex Criville bahkan menilai penampilan Marc Marquez akhir pekan lalu sangat mengesankan.
Mengingat gerimis sempat turun di Sirkuit Sachsenring, membuat kondisi trek sedikit basah.
Kondisi tersebut jelas cukup berisiko dan bisa saja membuat The Baby Alien mengalami crash.
"Tetapi Marc terus menarik pedal gasnya, bahkan sampai meningalkan rivalnya dengan selisih hampir 2 detik," katanya.
Terlepas dari itu semua, Marc Marquez punya kemungkinan besar untuk naik podium di MotoGP Belanda 2021 yang digelar akhir pekan nanti, Minggu (27/06/2021).
Pasalnya, The Baby Alien punya rekam jejak yang sangat bagus di Sirkuit Assen, Belanda.
Ia tercatat sudah meraih lima kemenangan, empat kali runner-up dan sekali podium tiga sejak berkarir di kelas GP 125 cc hingga MotoGP.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Motosan.es |
KOMENTAR