Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren

Seken Keren: Honda Civic FD Gantengnya Abadi, Harga Bekasnya Kini Mulai Rp 90 Jutaan!

Harun Rasyid - Sabtu, 19 Juni 2021 | 13:14 WIB
Ilustrasi Honda Civic FD
Otomotifnet.gridoto.com
Ilustrasi Honda Civic FD

GridOto.com - Seken Keren minggu ini akan mengulas Honda Civic FD lansiran 2005-2011.

Meski usianya tidak terbilang muda, tampang Honda Civic FD masih terlihat modern sekaligus sporty dengan desain membulat serta lekukan bodi yang tegas.

Di sektor dapur pacu, Honda Civic FD memiliki varian mesin berkode R18A i-VTEC SOHC 1.800 cc dan K20Z2 i-VTEC DOHC berkapasitas 2.000 cc.

Pada pengoperasiannya, Sedan asal Jepang mengusung penggerak roda depan (FWD) dengan transmisi manual 5 percepatan dan matic 5 percepatan.

Baca Juga: Ubahan Bodi Racing, Interior Honda Civic FD Pilih Gaya Sporty Minimalis

Selain itu, Honda Civic FD diakui hingga kini masih memiliki banyak peminat.

"Honda Civic FD masih terlihat keren dan masih banyak yang minat sampai sekarang. Desainnya keren dan kalau dimodif pakai aksesori kayak spoiler sama velg aftermarket juga sudah ganteng," ujar Deden Hamdani, Owner bengkel spesialis mobil Honda di Depok, kepada GridOto.com, Sabtu (19/6/2021).

Ilustrasi Modifikasi Honda Civic FD bergaya street racing
Urbanr
Ilustrasi Modifikasi Honda Civic FD bergaya street racing


Bagi yang mau meminangnya, harga Honda Civic FD bekas juga terbilang terjangkau.

"Setahu saya Civic FD atau Civic batman ini hadir di Indonesia dari 2006. Harganya juga menarik yaitu dari Rp 95 juta sampai Rp 150 jutaan untuk kondisi normal atau standar. Tapi harga tersebut tergantung pada kondisi dan penjualnya," kata Yudi Budiman, Owner showroom mobil bekas Indigo Auto di Tangerang Selatan saat dihubungi GridOto.com, Sabtu (19/6/2021).

Baca Juga: Honda Civic FD Garang Ekspos Aura Street Racing Dengan Serat Karbon

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lagi Cari MPV Irit? Konsumsi BBM Grand New Toyota Avanza 1.3 2015 Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa