Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Paket Ganti Oli di Planet Ban Cuma Rp 60 Ribu, Promo Cuma Sampai Akhir Juni 2021

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Rabu, 16 Juni 2021 | 19:05 WIB
Oli motor matik X-Ten yang tersedia di Planet Ban
YouTube/GridOto News
Oli motor matik X-Ten yang tersedia di Planet Ban

GridOto.com - Selain menjual ban, Planet Ban juga menyediakan oli motor dengan beragam promo menarik sampai akhir Juni 2021 ini.

Seperti yang kita tahu, oli mesin salah satu bagian yang paling penting untuk menjaga performa motor.

Untuk itu, kita harus melakukan perawatan ringan motor dengan rutin mengganti oli mesin.

Seperti ditahui, oli sendiri berfungsi untuk melumasi semua komponen mesin dan mencegah terjadinya gesekan saat mesin bekerja.

Baca Juga: Planet Ban Perkenalkan X-Shop ke Komunitas Motor, Toko Khusus Apa Ya?

Untuk itu, Planet Ban memberikan promo untuk oli X-Ten khusus skuter matik (skutik).

R. Gatot Nugroho Purnomo Ardi S, Kadept Commercial West Area Planet Ban, mengatakan kalau Juni 2021 ini ada promo paket oli X-Ten plus oli gear dengan harga yang lebih murah.

"Pertama ada paket X-Ten XT-40 Matic seharga Rp 45.000 plus X-Ten X-Gear seharga Rp 17.000, setelah diskon jadi cuma Rp 60.000," ujar Gatot saat dihubungi GridOto.com, Rabu (16/6/2021).

Untuk paket lainnya, lanjut Gatot, ada X-Ten XT-30 Matic seharga Rp 45.000 plus X-Ten X-Gear Rp 17.000, cuma bayar Rp 60.000.

Baca Juga: Driver Ojol Merapat, Planet Ban Kasih Diskon Ganti Oli, Servis Rutin dan Sparepart

"Terakhir ada paket X-Ten XT-40 Super Matic seharga Rp 60.000 plus X-Ten X-Gear seharga Rp 17.000, jadi cuma bayar Rp 75.000," sebut Gatot.

"Untuk promo ini sendiri hanya berlaku hingga 30 Juni 2021," tutupnya.

Gimana sob, tertarik?

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa