GridOto.com – Lewis Hamilton saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara. Tetapi ia mengaku Max Verstappen bukan lawannya dalam perebutan gelar juara dunia F1 2021.
Lewis Hamilton yang tahun ini tengah memburu gelar juara dunia kedelapan, mendapat tantangan dari Max Verstappen.
Pembalap tim Mercedes itu digusur Max Verstappan dari puncak klasemen setelah balapan di F1 Monako 2021, Mei lalu.
Lewis Hamilton mengklaim lawannya dalam memperebutkan gelar tahun ini bukanlah Max Verstappen.
Menjelang seri ketujuh F1 Prancis 2021 akhir pekan ini, Hamilton tertinggal 4 point di belakang Max Verstappen.
Dalam sebuah wawancara dengan media Italia, Corriere della Sera, Hamilton menjelaskan bahwa Verstappen bukanlah lawannya.
“Saya tidak berpikir itu karena Max atau siapa pun,” sebut Lewis Hamilton, dikutip GridOto.com dari gpfans.com.
“Alasannya adalah setiap hari saya menemukan hal-hal baru tentang diri saya. Dengan adanya lockdown pandemi, saya memiliki lebih banyak waktu untuk mengasah bakat, tubuh, dan pikiran saya. Saya selalu bersaing dengan diri saya sendiri,” bebernya.
"Saya berpikir tentang bagaimana bertarung, saya melihat bagaimana saya tahun lalu dan bagaimana mengatasi untuk juara dunia tujuh kali," katanya.
Menarik ditunggu persaingan sengit keduanya pada F1 Prancis 2021, hari Minggu (20/6) nanti.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | gpfans.com |
KOMENTAR