GridOto.com - Land Rover Defender baru dengan paduan gaya sporty dan clean ini merupakan buah kreasi Startech.
Bengkel modifikasi asal Inggris ini memang dikenal piawai memoles mobil-mobil Eropa, khusunya buatan Land Rover.
Sentuhan yang diberikan pada Defender dengan menambahkan body kit aerodinamis menyelimuti warna bodi dual-tone.
Baca Juga: Land Rover Defender Baru Kreasi Lumma Design Tampil Gaya dan Sporty
Laburan skema cat putih nyaris membungkus sekujur tubuhnya dikombo warna hitam pada area atap yang kontras.
Selain warna baru, Startech juga melepas cover ban cadangan di belakang untuk memberikan tampilan lebih resik.
Sebagai gantinya, pada pintu belakang dihias livery Union Jack ukuran besar dengan sentuhan warna monokromatik.
Beralir ke bagian depan, terlihat penggantian bumper baru yang dirancang lebih minimalis namun berkesan dinamis.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Autoevolution.com |
KOMENTAR