Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tiga Pilihan Piston Buat Bore Up Vespa PX 150, Bisa Pakai Punya Mobil!

Isal - Selasa, 8 Juni 2021 | 18:40 WIB
Pilihan Subtitusi Piston Vespa 2-tak
Isal/GridOto.com
Pilihan Subtitusi Piston Vespa 2-tak

GridOto.com - Berikut tiga pilihan piston yang bisa digunakan untuk bore up Vespa PX 150.

Vespa bermesin 2-tak ini punya beberapa pilihan piston, mulai dari Yamaha RX-King hingga kepunyaan mobil, Suzuki Carry "Truntung" ST20 bisa dipasangkan ke jeroan Vespa PX 150.

Oya, piston bawaan Vespa PX 150 berdiameter 57,8 mm.

"Kalau mau ingin sedikit bore up bisa pakai piston Yamaha RX-King yang berdiameter 58 mm," Sulis selaku Mekanik GRS Reborn, bengkel spesialis Vespa 2-tak kepada GridOto beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga: Jangan Salah, Vespa Modern Juga Ada yang Bermesin 2 Tak, New PX 150 Kini Harganya Puluhan Juta

"Saat pakai piston Yamaha RX-King jangan lupa blok silinder juga dikorter," tambahnya.

Menurut Sulis, motor bekas jenis Vespa PX 150 juga bisa menggunakan piston milik Kawasaki Ninja 150 RR.

"Namun piston Yamaha RX-King jadi favorit karena membuat kompresi jadi padat dan putaran mesin jadi ringan," jelas Sulis yang bengkelnya berada di daerah Cisalak, Depok, Jawa Barat ini.

Motor bekas jenis Vespa PX 150 juga bisa menelan piston kepunyaan mobil.

Piston Yamaha RX-King buat substitusi Vespa 2-tak
Isal/GridOto.com
Piston Yamaha RX-King buat substitusi Vespa 2-tak

Baca Juga: Efek Membiarkan Keteng Kendur, Awas Piston dan Klep Bertabrakan

"Biasanya buat Vespa PX 150 untuk keperluan balap bisa pakai piston Suzuki Carry ST20 atau biasa disebut Carry truntung," kata Sulis.

Disebut Carry truntung karena suara yang dihasilkan oleh mobil yang pakai mesin 2-tak ini.

Piston Suzuki Carry "truntung" ST20 sendiri punya diameter 61 mm.

Baca Juga: Cara Mengetahui Biang Kerok Motor 4-tak Ngebul Putih, Dari Sil Klep Atau Ring Piston? Ini Bedanya

"Kalau Vespa PX 150 pakai piston Suzuki Carry truntung ini kapasitas mesinnya jadi 166,5 cc," tutupnya.

Tinggal pilih saja sesuai budget dan kebutuhan kalian.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kompetisi Berakhir, Ini yang Terjadi pada Motor Bekas MotoGP 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa