Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Azerbaijan 2021

Hasil Balap F1 Azerbaijan 2021: Max Verstappen Pecah Ban, Sergio Perez Menang Usai Bikin Lewis Hamilton Keluar Trek

Rezki Alif P - Minggu, 6 Juni 2021 | 21:36 WIB
Sergio Perez menang F1 Azerbaijan 2021
Twitter.com/redbullracing
Sergio Perez menang F1 Azerbaijan 2021

GridOto.com - Sempat terjadi drama crash Max Verstappen dan Lewis Hamilton melaju keluar trek, Sergio Perez berhasil memenangkan balapan F1 Azerbaijan 2021, Minggu (6/6/).

Pada awalnya, Charles Leclerc berhasil mengamankan posisi terdepan usai melakukan start dengan cukup bagus.

Begitu pula Lewis Hamilton yang juga mengamankan posisi kedua di awal balapan meski sempat ditekan oleh Max Verstappen yang start ketiga.

Namun pada awal lap ketiga, Hamilton yang punya mobil lebih unggul berhasil menyalip Leclerc dan mengambil alih pimpinan balapan dan langsung mencoba kabur.

Max Verstappen juga menekan Leclerc, namun baru bisa menyalipnya di lap ke-7, tak lama kemudian Sergio Perez juga menyalip Leclerc untuk posisi ketiga.

fBaca Juga: Hasil FP3 F1 Azerbaijan 2021: Pierre Gasly Tampil Mengejutkan, Lewis Hamilton Lebih Kencang

Karena itu, Leclerc langsung mengambil pit stop pada lap ke-9. 

Lewis Hamilton tak begitu nyaman memimpin balapan dan mengeluhkan ban belakang yang grip-nya agak lemah.

Lap ke-12 Hamilton melakukan pitstop, namun sayang sekali pitstopnya cukup lambat dan terancam kehilangan beberapa posisi.

Pada lap berikutnya Verstappen melakukan pitstop cepat dan menjadi pimpinan balapan.

Sergio Perez yang pitstop pada lap ke-13 juga berhasil naik ke posisi kedua karena pitstop lambat Lewis Hamilton.

Hamilton sebenarnya unggul cukup lebar di trek lurus, namun agak lemah dalam menikung dibandingkan mobil Red Bull.

Hal itulah yang bikin Hamilton sulit menyalip Perez meski sempat mendekat beberapa kali.

Editor : Fendi
Sumber : Formula1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tahu, Ternyata Ini 3 Penyebab Setir Getar Saat Mobil Dibuat Ngebut

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa