GridOto.com - Ajang Moto3 Catalunya 2021 berlangsung sengit pada hari Minggu (6/6).
Dalam race kali ini, Sergio Garcia dari Solunion GASGAS Aspar Team keluar sebagai juara dan pembalap tim Indonesia naik podium.
Sengitnya persiangan terjadi sejak start, para rider langsung membetot gas dalam-dalam untuk memperebutkan posisi terdepan sejak tikungan pertama.
Tensi dan determinasi yang tinggi membuat pengisi tiga teratas terus bergeser.
Di antaranya ada duo rider tim Indonesia Racing Gresino, Gabriel Rodrigo dan Jeremy Alcoba.
Six wide on the main straight! ????
15 riders have a slight gap over a trio including @37_pedroacosta! ????#Moto3 | #CatalanGP ???? pic.twitter.com/9Djx1V4Slv
— MotoGP™???? (@MotoGP) June 6, 2021
Selain itu ada juga John McPhee, Pedro Acosta, hingga sang pemenang Sergio Garcia turut meramaikan.
Mereka saling berebut salip kanan-kiri untuk berupaya menjadi yang terdepan.
Begitu banyak nama mengisi posisi pertama yang mana rombongan terdepan saja berisi 15 rider.
Saat pertengahan laga, tepatnya 12 lap jelang finish, John McPhee mengalami crash.
Padahal pembalap Petronas Sprinta Racing itu sedang di posisi terdepan.
Motornya yang jatuh membuat beberapa rider yang gagal menghindar ikut tersungkur.
Manfaatkan celah, Pedro Acosta menusuk ke posisi pertama.
Keduanya langsung merebut posisi terdepan dan membuat Acosta turun ke posisi 3.
Baca Juga: Hasil FP2 Moto3 Catalunya 2021: Andi Gilang Crash, Pembalap Tim Indonesia Tercepat
Hingga akhir laga pertarungan sengit tak kunjung usai hingga Sergio Garcia jadi yang pertama melewati garis finish.
Rider tim Indonesia, Jeremy Alcoba sukses mengamankan podium dua.
A well deserved ovation from the fans ????
A touching tribute as all riders sport a special t-shirt remembering Jason Dupasquier ❤️#Moto3 | #CatalanGP ???? pic.twitter.com/fENw0VCWxS
— MotoGP™???? (@MotoGP) June 6, 2021
Sayang, Gabriel Rodrigo hanya mampu finish di peringkat 6 setelah sempat berada di depan.
Sedangkan Andi Gilang atau Andi Farid Izdihar finish di posisi 17 alais tidak mengantongi point.
Berikut hasil Moto3 Catalunya 2021.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | motogp |
KOMENTAR