Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi Mobil Listrik

Intip Spesifikasi Audi e-tron, Teknologi Mobil Listrik Rival BMW iX

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 4 Juni 2021 | 19:54 WIB
Audi e-Tron S-Line
Lustig, Roland (I/GP-C1)
Audi e-Tron S-Line

GridOto.com - Audi e-tron merupakan teknologi mobil listrik SUV Audi yang akan berhadapan langsung dengan BMW iX.

Diperkenalkan pertama kali pada tahun 2018, Audi e-tron adalah mobil full listrik produksi pertama dari brand empat cincin tersebut.

Audi e-tron dibangun menggunakan platform MLB evo yang masih bersaudara dengan platform mobil mesin bakar Audi.

Mobil listrik ini hadir dalam dua tipe body, e-tron dan e-tron Sportback, dan hadir pada dua varian tenaga yakni 50 quattro dan 55 quattro.

Audi e-tron dibekali dua motor elektrik yang masing-masing menggerakkan roda depan dan belakang melalui transmisi single-speed.

Audi e-tron 55 quattro.
AUDI AG
Audi e-tron 55 quattro.

Baca Juga: Durasi Charging Mobil Listrik Baru Audi Singkat Juga Nih

Pada e-tron 50 quattro, kedua motor elektrik tersebut menghasilkan tenaga gabungan klaim 230 kW atau setara dengan 312 dk dan torsi 540 Nm.

Tenaga tersebut disalurkan dari baterai Lithium-ion berkapasitas 71,2 kWh.

Sementara pada e-tron 55 quattro, tenaga gabungan klaim motor elektriknya lebih besar menjadi 265 kW atau setara dengan 360 dk dan torsi 561 Nm.

Khusus di e-tron 55 quattro, terdapat fitur boost yang mendongkrak tenaga dan torsi menjadi 300 kW atau 407 dk dan 664 Nm untuk sesaat.

Baterai yang terpasang pada Audi e-tron 55 quattro juga lebih besar kapasitasnya yaitu 95 kWh.

Audi e-tron 55 quattro.
Audi AG
Audi e-tron 55 quattro.

Baca Juga: Penjualannya Tidak Istimewa, Audi Tetap Pede Rilis e-tron S yang Dibekali Tiga Mesin Listrik

Audi e-tron 50 quattro diklaim mampu menempuh jarak sejauh estimasi sekitar 282 hingga 341 kilometer pada standar Worldwide Harmonised Light Vehicle Test Procedure (WLTP).

Sementara Audi e-tron 55 quattro memiliki jarak tempuh estimasi WLTP sekitar 369 hingga 441 kilometer tergantung opsi.

Audi e-tron telah mendukung pengecasan cepat berdaya 150 kW, dalam waktu 10 menit mobil ini diklaim bisa menempuh jarak 100 km.

Di atas kertas, Audi e-tron seharusnya bisa mengimbangi BMW iX xDrive40, Tesla Model X, dan Jaguar i-Pace.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Petaka Dua Orang Tak Dengar Teriakan Warga, Vario Sekejap Bak Dicincang

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa