GridOto.com - Berikut tips beli motor bekas buat kalian yang berniat membeli Suzuki Satria F150.
Saat beli motor bekas Suzuki Satria F150 jangan sampai terlewat untuk memeriksa kondisi rantai ketengnya.
"Paling penting cek kondisi mesin dengan dilihat dan nyalakan mesin dalam kondisi langsam," buka Muhammad Mujadi, Mekanik Sekaligus Owner Jawir Motor, bengkel spesialis Suzuki Satria F150 kepada GridOto.
"Terutama kondisi rantai ketengnya, sebab penyakit Suzuki Satria F150 yang sudah berumur adalah rantai keteng aus," tambahnya.
Baca Juga: Efek Membiarkan Keteng Kendur, Awas Piston dan Klep Bertabrakan
Berikut ciri-ciri motor bekas Suzuki Satria F150 yang ketengnya minta diganti.
"Kalau keteng kendur itu membuat suara mesin jadi berisik, kalau masih bagus suara mesin halus," kata mekanik yang akrab disapa Jawir ini.
Keteng kendur biasanya menimbulkan suara "tek-tek" seperti besi beradu besi.
Selain keteng, berikut tips beli motor bekas, Suzuki F150 lainnya.
Baca Juga: Tensioner Keteng di Motor Honda Sudah Hidraulis, Butuh Perawatan Berkala?
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR