GridOto.com - Kompetisi digital motorsport atau balap virtual Toyota Gazoo Racing GT Cup 2021 telah memasuki babak kualifikasi, pada Selasa (1/6/2021) hari ini.
PT Toyota Astra Motor (TAM) yang bekerjasama dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI), memutuskan untuk membawa Toyota Gazoo Racing GT Cup 2021 ke Tanah Air sebagai kejuaraan resmi.
“Toyota Gazoo Racing GT Cup 2021 merupakan kompetisi e-Motorsports Toyota Global yang juga kami hadirkan di Indonesia untuk mengembangkan serta mempopulerkan motorsports melalui platform virtual,” kata Marketing Director PT Toyota Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy dalam siaran resmi yang diterima GridOto.com, pada Selasa (25/5/2021) lalu.
Namun, Toyota bukanlah pabrikan mobil pertama yang menyelenggarakan kejuaraan balap virtual di Indonesia.
Sebelumnya, PT Honda Prospect Motor (HPM) juga sudah pernah menyelenggarakan kompetisi balap virtual seperti Honda Racing Simulator Championship yang digelar tahun lalu.
Melihat Toyota yang kini juga berkecimpung di dunia digital motorsport, Yusak Billy selaku Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM mengaku tidak ambil pusing.
“Keikutsertaan kami di ajang Motorsport kan memang karena DNA Honda adalah racing, dan kami ingin semakin banyak orang yang menikmati balapan,” buka Billy kepada GridOto.com, pada Senin (1/6/2021) kemarin.
Ia turut gembira bahwa ada pabrikan lain yang turut menyelenggarakan kompetisi balap virtual di Indonesia.
Baca Juga: 6 Seri Kejuaraan Balap Virtual Honda Racing Simulator Championship Rampung, Ini 10 Pemenangnya
“Karena kami justru melihat bahwa semakin banyaknya kompetisi, maka akan berdampak positif untuk semakin mempopulerkan olahraga balap di Indonesia,” tukas Billy.
“Asalkan kompetisi itu dijalankan secara profesional dan konsisten saja,” tutupnya.
Digital motorsport sendiri memang semakin populer di Indonesia, terutama pada masa pandemi Covid-19 yang melanda Tanah Air.
Selain kejuaraan yang digelar pabrikan, ada juga Kejurnas Digital Motorsport yang sudah rutin diselenggarakan IMI, maupun kejuaraan lain yang diselenggarakan grup pecinta digital motorsport seperti HM Engineering.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR