GridOto.com - Pembalap tim Indonesian Racing Gresini Moto3, Gabriel Rodrigo harus merasakan manis dan pahit usai melakoni seri balapan Moto3 Italia 2021 pada Minggu (30/05).
Gabriel memang bisa meraih posisi tiga setelah bersaing dengan sejumlah pembalap di Sirkuir Mugello, Italia selama 20 lap.
Ini podium pertama yang dirasakannya selama melakoni enam seri balapan Moto3 2021 ini.
Meski demikian, ia juga tidak bisa memungkiri bahwa seri balapan Moto3 Italia 2021 jadi yang paling berat.
Pasalnya, para rider tetap harus balapan, meski salah satu rival mereka yang tergabung di tim CarXpert PruestelGP, Jason Dupasquier sedang dalam kondisi kritis setelah mengalami crash parah di sesi kualifikasi 2 (Q2) Moto3 italia 2021.
Lalu, tepat sebelum balapan Moto2 Italia 2021 digelar, muncul kabar bahwa Jason Dupasquier dinyatakan meninggal dunia di Rumah Sakit Careggi, Italia.
Kabar tersebut tentunya membuat para pembalap di kelas Moto3, Moto2 dan MotoGP terpukul, tidak terkecuali Gabriel Rodrigo, pembalap Indonesian Racing Gresini Moto3.
"Rasanya campur aduk. Saya sukses naik podium pertama saya di musim 2021 tapi di waktu bersamaan beredar kabar bahwa Jason dinyatakan meninggal dunia," ungkap Gabriel, dikutip GridOto.com dari Gresiniracing.com.
Baca Juga: Breaking News! Crash Parah di Kualifikasi Moto3 Italia 2021, Jason Dupasquier Meninggal Dunia
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | gresiniracing.com |
KOMENTAR