GridOto.com - Jonathan Rea berhasil keluar sebagai pemenang di Superpole Race WorldSBK Estoril 2021 yang digelar Minggu (30/5) sore tadi.
Hanya berlangsung selama 10 lap, Superpole Race WorldSBK Estoril 2021 langsung menyajikan drama dari awal balapan.
Selepas start, Scott Redding (Aruba.it Racing-Ducati) dan Toprak Razgatlioglu (PATA Yamaha with BRIXX WorldSBK) berusaha menyalip Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team) yang start dari Pole Position di tikungan pertama.
Tapi tidak seperti race sebelumnya, Jonathan Rea berhasil mempertahankan posisinya di Superpole Race WorldSBK Estoril 2021.
Hanya saja, Rea hanya mampu bertahan di posisi 1 selama beberapa tikungan karena Scott Redding berhasil menyalipnya.
Rea harus kembali rela kehilangan satu posisi ketika Toprak Razgatlioglu mengalahkannya di zona pengeraman tikungan pertama ketika akan memulai lap kedua.
TAKE THAT ????
What a battle at the front!
Hold your breath????#EstorilWorldSBK ???????? pic.twitter.com/752U7TRbIn
— WorldSBK (@WorldSBK) May 30, 2021
Dua pembalap yang kini berada di posisi terdepan yaitu Redding dan Toprak, pun sempat terlibat aksi salip menyalip selama beberapa tikungan.
Duel akhirnya dimenangkan oleh Toprak, setelah Redding terpaksa melebar untuk menghindari kontak dengan pembalap asal Turki tersebut.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR