Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Italia 2021

Hasil FP1 Moto2 Italia 2021: Joe Roberts Tercepat, Pembalap 'Tim Indonesia' Sempat Masuk 3 Besar

Rezki Alif P - Jumat, 28 Mei 2021 | 17:04 WIB
Joe Roberts tercepat di FP1 Moto2 Italia 2021, pembalap 'tim Indonesia' sempat masuk 3 besar
Twitter.com/MartinoMoto
Joe Roberts tercepat di FP1 Moto2 Italia 2021, pembalap 'tim Indonesia' sempat masuk 3 besar

GridOto.com - Joe Roberts berhasil jadi pembalap tercepat pada sesi FP1 Moto2 Italia 2021, sementara pembalap 'Tim Indonesia' sempat menempati posisi kedua.

Awal-awal sesi FP1 Moto2 Italia 2021 ini berlangsung ketat di mana para pembalap top bersaing ketat.

Marco Bezzecchi, Raul Fernandez dan Sam Lowes bersaing ketat dan bergantian berada di posisi teratas pada 15 menit awal sesi.

Raul Fernandez yang memenangkan balapan pada seri sebelumnya di Le Mans, terlihat percaya diri untuk meneruskan performa positifnya.

Baca Juga: Valentino Rossi Pensiun: Bukan Keputusan Saya, Itu Tergantung Tim Petronas dan Yamaha

Namun pembalap andalan 'Tim Indonesia' Federal Oil Gresini Moto2, Fabio Di Giannantonio, tidak mau ketinggalan untuk unjuk gigi.

Diggia yang pada 15 menit awal konsisten berada di P7 ataupun P8, mampu merangsek ke P2 setelah 17 menit sesi berjalan.

Setelah beberapa menit tidak ada perubahan berarti, Sam Lowes berhasil meramaikan perebutan posisi terdepan pada 12 menit terakhir.

Sam Lowes mencetak lap yang tajam dengan 1 menit 52,295 detik.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa