Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

SSC Tuatara Dapat Dua Varian Baru, Tenaga Diklaim Capai 2.200 DK!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 28 Mei 2021 | 12:17 WIB
SSC Tuatara Striker dan Aggressor
SSC North America
SSC Tuatara Striker dan Aggressor

GridOto.com - SSC North America memperkenalkan dua varian baru dari hypercar penantang mobil produksi tercepat di dunia SSC Tuatara (27/5).

Kedua varian baru Tuatara tersebut diberi nama Tuatara Striker dan Tuatara Aggressor.

Varian Striker dan Aggressor sejatinya varian SSC Tuatara yang lebih difokuskan untuk handling dan downforce di trek balap.

"Tuatara didesain dan dibuat untuk unjuk kekuatan kemanapun mobil itu pergi," kata Jerod Shelby, Founder dan CEO SSC North America.

"Entah itu jalan melewati kota, melaju kencang di runway, atau mengitari beberapa lap di sirkuit teknikal, mobil ini unggul di apapun yang pengemudi inginkan," tambah Jerod di rilis resmi SSC North America.

Belakang SSC Tuatara Striker dan Aggressor , menunjukkan sayap dan diffuser.
SSC North America
Belakang SSC Tuatara Striker dan Aggressor , menunjukkan sayap dan diffuser.

Baca Juga: Waduh! Mau Cetak Rekor, Hypercar SSC Tuatara Malah Kecelakaan Parah di Amerika Serikat

Secara visual, SSC Tuatara Striker dan Aggressor membawa lebih banyak penyempurnaan pada sektor aerodinamika mobil.

Bagian depan dan bodi samping Tuatara Striker dan Aggressor dapat splitter besar, dive plane integral, dan side rocker bersirip direksional.

Tak hanya di bagian itu, di bagian belakang mobil juga dapat sayap high-downforce besar, sayap aktif, stabilizer vertikal, dan diffuser.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gampang Dikemudikan, Segini Harga Mobil Bekas Toyota Agya Matic November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa