GridOto.com - Modifikasi Yamaha Aerox racing, pakai livery MotoGP, kaki-kaki mewah.
Modifikasi Yamaha Aerox satu ini begitu kental aura racing dan sukses jadi motor kesayangan bro Budi.
"Gue memang suka racing look dan ngeliat bodi Yamaha Aerox. Desainnya racing banget yaudah gue lanjutin makin racing hehe," buka Budi saat bicara konsep modifikasi Yamaha Aerox miliknya.
Baca Juga: Modifikasi Kaki Yamaha Aerox Ini Pakai Upside Down Plus Part Racing
Untuk tampilan, sekujur bodi Yamaha Aerox lansiran 2017 ini dibalut airbrush custom livery racing ala MotoGP.
"Body full airbrush custom livery MotoGP jadi waktu itu liat Jack Miller lagi naik daun nah dia kan tim Pramac Ducati Racing gue aplikasi ke motor gue. Tapi gue ubah jadi ala Pramac Yamaha Racing hehe," kelakarnya menyambung perbincangan dengan GridOto.com.
Selanjutnya bro Budi juga memasang beberapa body kit custom seperti winglet, dek bodi bawah dan bodi bagian belakang.
Baca Juga: Repaint Bodi Warna Unik, Modifikasi Yamaha Aerox Ini Bikin Penasaran
Bukan cuma urusan bodi, si empunya motor juga memasang berbagai part racing menggantikan part orisinal Yamaha Aerox.
Part racing tersebut seperti seperangkat master rem menggunakan Racing Boy (RCB) lengkap dengan tabung minyak remnya serta spion ala Rizoma.
Tampak fascia depan juga makin kece dengan terpasang winshield custom yang tertempel stiker angka 13.
"Jadi biar kesan racing makin maksimal gue juga pasang akesoris racing mulai dari sektor setang dan kaki-kaki,"sambung bro Budi.
Baca Juga: Modifikasi Yamaha Aerox Elegan Look, Modal Warna dan Kaki-kaki Oke
Lanjut melirik kaki-kaki depan dibuat mewah dengan mengganti sokbreker orisinal motor dengan sokbreker upside down berlabel KTC berwarna gold.
"Kaliper remnya pakai KTC 2pot terus selang rem TDR diskbrake KTC floating 260mm, nah peleknya masih orisinal cuman gue repaint merah menyesuaikan warna body,"terusnya.
Enggak cuman kaki-kaki depan, bagian belakang juga tampak dibuat buntung dengan terpasang sokbreker baru berjenis monoshok.
Baca Juga: Sering Dikira Aerox, Modifikasi Honda Vario 150 Kaki Gambot, Ekspos Buntut Buntung
Sebuah sokbreker Ohlins untuk Yamaha R25 terpasang apik menggantikan sokbreker orisinal bawaan motor.
Tak ketinggalan bro Budi juga memasang intake filter stainless dan filter udara Ferrox serta selang radiator lansiran Samco,
Terakhir modifikasi ditutup dengan knalpot racing terpasang yang membuat aura racing makin kental terlihat.
"Knalpot gue ganti lehernya bikinan WRC silencernya pakai Leovince GP Corsa Evo Carbon biar makin racing sensasi ridingnya hehe," tutup Budi.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR