GridOto.com – Jangan sampai terlepas atau hilang dari tempatnya, ternyata ini fungsi mengapa ada tutup terminal di aki motor.
Pada saat tempat penyimpanan aki motor dibuka, pasti bakal terlihat tuh tutup terminal aki berwarna merah dengan bahan karet.
Kalau diperhatikan, tutup terminal di aki motor sendiri umumnya hanya ada sebelah, yaitu di posisi terminal positif.
“Tutup terminal aki punya dua fungsi, sebagai penanda supaya tidak salah saat pemasangan dan juga untuk mencegah terjadinya korslet jika terkena massa bodi atau negatif,” terang Warso, pemilik Toko Aki Sonjaya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Baca Juga: Ini Efek Samping Pakai Aki Basah di Motor Yang Harus Bikers Ketahui
Karena antara sambungan terminal positif dan negatif identik, tentu rentan tertukar jika tidak diberi penanda tersebut.
Kalau sampai kejadian salah pasang terminal aki, dampaknya bisa terjadi korslet sehingga ada sekring yang putus dan bikin kelistrikan motor mati total.
“Selain itu ruang tempat penyimpanan aki di motor juga terbatas dan rentan bersinggungan dengan komponen lain, makanya pabrikan memberi tutup terminal supaya aman,” jelasnya.
Jika kondisi terminal tidak tertutup, risikonya komponen kelistrikan di motor bisa mengalami kerusakan akibat korslet dan paling parah bisa sebabkan kebakaran.
Baca Juga: Memberi Gemuk di Kepala Aki Motor Bisa Bikin Aki Lebih Awet?
Makanya jika tutup terminal sampai lepas atau hilang, kalian harus segera pasang kembali supaya terhindar dari risiko tersebut.
Enggak bisa dianggap sepele, sekarang paham ya kenapa salah satu terminal aki motor diberikan penutup.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR