Gridoto.com - Awas, ring tembaga di mesin motor jangan diganti yang biasa berbahan baja atau besi.
Hal ini harus diingat buat kalian yang sering bongkar pasang mesin motor sendiri.
Pasalnya, ada efek negatif yang bakal muncul instan jika kalian mengganti ring yang berbahan tembaga ini.
"Ring tembaga ini kalau diganti dengan ring biasa bisa bikin kebcoran," ujar Ahmad Rifai alias Ceper, mekanik sekaligus owner bengkel Ceper Matic Speed.
Baca Juga: Awas! Ini Efek Pasang Mur dan Baut Terlalu Kencang di Motor
Contohnya ring tembaga ini terpasang di baut kepala silinder.
Ring tembaga ini biasanya dipasang pada bagian blok yang lubangnya dialiri oleh pelumas.
"Makanya kalau diganti atau tertukar dengan ring biasa, dipastikan oli yang mengalir disitu akan bocor," yakin tambah Ceper yang bengkelnya di Jl. Raya Bogor, Cibinong, Bogor, Jawa Barat.
Baca Juga: Ternyata Ini Beda Baut Berbahan Besi, Baja, Aluminium dan Titanium
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR