Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Astra Otoservice Buka Gerai Baru di Serpong, Fasilitas Lengkap, Beri Promo Perawatan Mobil

Muhammad Ermiel Zulfikar - Selasa, 25 Mei 2021 | 15:05 WIB
Mekanik Astra Otoservice sedang mengerjakan salah satu mobil konsumen.
Dok. Astra Otoparts
Mekanik Astra Otoservice sedang mengerjakan salah satu mobil konsumen.

GridOto.com - Sebagai langkah mendekatkan diri dengan konsumennya, PT Astra Otoparts Tbk (AOP) kembali menambah jaringan bengkel Astra Otoservice di Jalan Serpong Raya Km. 7 no. 76-77, Pondok Jagung, Serpong, Banten.

Astra Otoservice Serpong merupakan gerai kedua, menyusul gerai pertamanya di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara yang diresmikan pada November 2020 lalu.

Adapun bengkel modern ini berfokus pada layanan perawatan berkala dan solusi perawatan untuk segala merek mobil yang beredar di Indonesia.

"Astra Otoservice mengedepankan layanan yang cepat, hemat, nyaman dan terpercaya. Terutama karena didukung fitur booking service melalui www.astraotoshop.com dan call center 15-000-15," ujar David Anthonius, selaku Retail Division Head Astra Otoparts dalam siaran resmi, Senin (24/5/2021).

Baca Juga: Sudah Punya Shop&Drive, Mengapa Astra Otoparts Hadirkan Astra Otoservice?

Fasilitas lengkap jadi salah satu nilai jual yang ditawarkan Astra Otoservice, mulai dari ruang tunggu yang nyaman, mushola, jaringan internet, serta kid’s corner.

Pelanggan pun dimudahkan dengan berbagai metode pembayaran, mulai dari tunai, kartu debit dan kredit, serta sudah menyediakan sistem pembayaran QRIS.

Jajaran manajemen Astra Otoservice meresmikan gerai kedua di Serpong hari ini, 24 Mei 2021. Dari kiri ke kanan Eddy Widjaja selaku Retail Sales Operation Department Head Astra Otoparts, David Anthonius selaku Retail Division Head Astra Otoparts, dan Lie Se Chiang selaku Retail Marketing Department Head Astra Otoparts.
Dok. Astra Otoparts
Jajaran manajemen Astra Otoservice meresmikan gerai kedua di Serpong hari ini, 24 Mei 2021. Dari kiri ke kanan Eddy Widjaja selaku Retail Sales Operation Department Head Astra Otoparts, David Anthonius selaku Retail Division Head Astra Otoparts, dan Lie Se Chiang selaku Retail Marketing Department Head Astra Otoparts.

Bagi yang melakukan servis berkala juga akan mendapatkan gratis pengecekan kesehatan kendaraan melalui vehicle diagnostic tool.

Alat tersebut mampu mendeteksi berbagai permasalahan di mobil, khususnya bagian mesin, transmisi, brake system, airbag, electric power steering dan sistem pengapian.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tegaskan Tetap Lanjut Balapan, Nasib KTM di MotoGP Masih Diragukan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa