GridOto.com - Sejumlah warga di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) protes saat rombongan komunitas Road Glide Owners Group (RGOG) lolos penyekatan.
RGOG adalah wadah untuk pecinta motor gede (moge) Harley-Davidson jenis Road Glide yang ada di Indonesia.
Warga Lombok merasa kecewa dengan aturan yang ada karena ada perbedaan antara warga biasa dengan pengendara moge Harley-Davidson.
Ungkapan kekecewaan itu disampaikan oleh Dhony Anshory, salah satu warga Lombok melalui unggahan video di Facebook @Dhony Anshori EF, Sabtu (22/05).
Baca Juga: Setelah Amerika Harley-Davidson Pan America 1250 Resmi Dipasarkan di Vietnam, Segini Harganya
"Halo apa kabar rakyat miskin yang hendak berwisata tetapi disuruh putar balik? Kalau mau berwisata tanpa hambatan, beli moge dong," tulis @Dhony Anshori EF.
Video berdurasi 0:27 detik itu memperlihatkan beberapa bikers moge Harley-Davidson sedang keluar dari salah satu lokasi di seberang jalan.
Setelah diunggah, video singkat itu pun dibagikan hingga 136 kali dengan 70 komentar dan 75 like pada Senin (24/05).
"Kenapa kalau orang miskin harus putar balik, kok mereka dengan gagahnya bisa lolos masuk kawasan wisata," buka Dhony Anshori dikutip dari TribunSolo.com.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | TribunSolo.com,Facebook.com/Dhony Anshori EF |
KOMENTAR