GridOto.com - Selalu menarik melihat kreasi modifikasi keren berbasis Honda Civic Turbo generasi kesepuluh.
Punya tampang bawaan yang agresif , rasanya gampang jika ingin mengubah Honda Civic Turbo dengan konsep apapun.
Seperti penampilan Honda Civic Turbo ini yang berupaya menyamarkan wajahnya ala Type R dengan bodi agresif dan gambot.
Baca Juga: Honda Civic Turbo Dandan Ala Blackpink, Kombinasi Feminin dan Sporty
Kesan agresif terpancar dari body kit Type R yang disematkan, mulai dari bumper custom dan splitter pada fascia.
Lalu kap mesin juga ikut diganti serat karbon yang terlihat sporty ala Type R dengan sentuhan hood scoop di tengahnya.
Geser ke samping terpasang over fender di semua sudut yang membuat Civic Turbo ini terlihat lebih berotot dan gambot.
Area sisi makin sempurna dengan sisipan side skirts yang lebih tajam menyatu apik dengan keempat fender gambot.
Bagian lain yang tak kalah agresif ialah buritan dengan bumper baru yang mengasup satu muffler besar di area tengah.
Baca Juga: Modifikasi Honda Civic Turbo Tampil Makin Sporty dan Berkarakter
Tak ketinggalan, material serat karbon yang menempel di pintu bagasi ikut melengkapi ubahan di bagian belakang.
Bukan cuma pasokan body kit, tampilan eksterior Civic Turbo ini juga didukung dengan ubahan sektor kaki-kaki.
Tongkrongannya kini bisa disetting hingga kandas hingga mencium aspal berkat sokongan suspensi udara.
Kemudian dicangkok dengan pelek model Y-spoke dari BBS Line LM ukuran 19 inci dibungkus ban Michelin 245/35 ZR19.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Xedoisong.vn |
KOMENTAR