GridOto.com - Royal Enfield Himalayan menjadi salah satu motor yang cukup sering dimodifikasi atau dicustom agar tampangnya makin keren.
Sudah banyak hasil custom keren dari modifikasi Royal Enfield Himalayan yang aslinya bergaya adventure ini baik dari dalam maupun luar negeri.
Salah satu contoh adalah Royal Enfield Himalayan sangar garapan Tom Thöring dari Schlachtwerk berikut ini.
Untuk ubahan memang tak banyak mengubah desain asli, namun Tom membuatnya jadi lebih bergaya enduro dan ringkas.
Baca Juga: Royal Enfield Himalayan Bernuansa Rally, Bodi Pakai Livery Porsche 911SC RS
Ubahan diawali dengan mengganti kedua roda dengan pelek jari-jari custom yang kemudian dibalut dengan ban enduro Metzeler 6 Days Extreme.
Kemudian rem belakang diupgrade dengan produk Brembo agar pengeremannya semakin impresif.
Lalu sepatbor juga ikut diganti dengan part custom handmade bermaterial aluminium dengan desain lebih klasik.
Bahkan untuk stoplamp pun dibuatkan baru khusus dengan ukuran mungil dan menyatu dengan sepatbor belakangnya.
Baca Juga: Suzuki Inazuma Ngebet Adventure, Dirombak Mirip Royal Enfield Himalayan
Lanjut ke sektor mesin, ubahan yang diberikan hanya sebatas penggantian exhaust system custom.
Beralih ke bodi-bodi, headlampnya sekarang berukuran lebih mungil dan diberi cover ala motor enduro lawas.
Sementara kokpitnya dibuat minimalis dengan dipasang setang baru dan speedometer Motogadget mini.
Untuk tangki masih tetap memakai bawaan aslinya namun kini tak lagi dilindungi oleh crash bar atau pelindung tangkinya.
Baca Juga: SG 21 OGHL: Royal Enfield Himalayan Bernuansa Off-road Garapan Smoke Garage
Kemudian untuk joknya dibuat model single seat dengan melepas jok belakangnya sehingga terlihat lebih simpel.
Sementara side cover masih tetap mengandalkan bawaan asli Himalayan yang memang sudah cukup minimalis.
Untuk finishing pun tak dibuat mencolok, Tom hanya memberikan kelir putih yang dipadukan dengan aksen hitam.
Alhasilnya, Royal Enfield Himalayan tersebut berubah semakin gagah dan bobotnya jadi 160 kg atau menyusut sekitar 30 kg dibanding Himalayan standar.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikebound.com |
KOMENTAR