GridOto.com - Modifikasi personal bikin Honda Supra GTR 150 jadi lebih menarik.
Nama Honda Supra GTR 150 memang menjadi salah satu motor yang cukup sering dimodifikasi agar tampilan makin atraktif.
Salah satu contoh ialah modifikasi Honda Supra GTR 150 yang kini punya paras mewah dan elegan, serta layak dijadikan referensi.
Langsung saja, pada setangnya kini terpasang master rem Brembo RCS Corsa Corta serta tuas kopling TMW.
Baca Juga: Tampilan Unik Honda Supra GTR 150, Bodi Kelir Toska, Mesin dan Kaki-kaki Istimewa
Kemudian ada juga gas spontan Domino dan beberapa pemanis seperti baut-baut titanium serta pada bagian dada depannya dilapisi dengan serat karbon untuk menguatkan kesan mewah.
Tak cuma itu saja, area kaki-kaki Supra GTR 150 ini pun juga mendapatkan upgrade yang signifikan.
Seperti kedua rodanya yang kini memakai pelek palang lima dari K7 yang punya desain sporty dan stylish.
Sementara untuk rem depan diupgrade dengan kaliper Frando empat piston yang dipadukan dengan cakram aftermarket.
Baca Juga: Honda Supra GTR 150 Elegan, Dimanja Pakai Part Mewah Bikin Istimewa
Biar semakin manis, sepatbor depan ikut dilapisi dengan serat karbon seperti di area dada depannya tadi.
Pindah ke kaki belakang, rem ikut kena upgrade dengan memasok master rem Brembo, kaliper Frando dua piston serta cakram aftermarket.
Lalu swingarm ikut diganti dengan produk Magic Boy yang bermaterial aluminium dan punya desain stylish.
Tak ketinggalan dipasang suspensi RCB Black Series untuk menggantikan suspensi bawaan Supra GTR 150 ini.
Baca Juga: Honda Supra GTR 150 Dimodif Minimalis, Tampang Jadi Stylish dan Keren
Untuk sektor mesin, tak terlihat banyak ubahan yang dilakukan tapi yang pasti sudah dipasang exhaust system dengan muffler LeoVince karbon.
Hasilnya, Honda Supra GTR 150 ini pun jadi tampil semakin keren dan stylish berkat modifikasi yang proporsional tadi.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR