Ketenaran nama Toyota Avanza di kelas Low MPV membuat masyarakat percaya sekalipun dalam versi bekasnya.
Avanza 2004 memiliki seri mesin 1.298 cc K3-VE DOHC VVT-I, tenaga 96 dk/ 6.000 rpm dan torsi 120 Nm/ 4.400 rpm.
Dengan harga terjangkau, Toyota Avanza menjadi pilihan pas bagi mobil keluarga.
"Penjualan menjelang lebaran cukup lumayan walapun masih di bawah target kita," ucap Candra, pemilik dealer mobil bekas Kurnia Mobil di Jelambar, Jakarta Barat, Jumat (7/5/2021).
Harga bekas yang kompetitif dan pilihan yang banyak di pasaran akan memberikan keuntungan tersendiri untuk yang sedang mencari Avanza bekas.
Saat ini dari kanal Pricelist GridOto.com, Avanza generasi pertama lansiran 2004 harganya cuma Rp 50 juta.
Kalau merasa terlalu tua usia mobilnya, bisa mengambil tahun agak muda sedikit seperti keluaran 2014 dengan harga pasaran Rp 100 jutaan.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.
Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id
KOMENTAR