Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bengkel Mobil Diaplikasikan Bosch Module, Proses Administrasi Bisa Lebih Rapi dengan Digitalisasi

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Kamis, 6 Mei 2021 | 15:30 WIB
Ilustrasi Bosch Module, transformasi kan bengkel konvensional ke bengkel digital
Bosch
Ilustrasi Bosch Module, transformasi kan bengkel konvensional ke bengkel digital

GridOto.com - Era digitalisasi telah merambah banyak sektor, dan bahkan sudah sampai ke bengkel-bengkel untuk mempermudah kinerja mekanik dan kenyamanan konsumen.

Sayangnya, untuk digitalisasi tersebut sampai saat ini masih banyak dikuasai oleh bengkel-bengkel resmi yang punya dukungan modal kuat.

Namun, kini bengkel umum juga sudah bisa memasuki era digitalisasi, sehingga dapat lebih memudahkan pekerjaan.

Caranya dengan mengaplikasi Bosch Module yang telah disiapkan oleh Bosch, melalui divisi Automotive Aftermarket.

Baca Juga: Prospek 2021, Bosch Perlu Menjaga Seluruh Rantai Pasokan di Industri Otomotif

“Dengan menggunakan Bosch Module ini, bengkel punya banyak kemudahan. Proses kerja bengkel dapat terintegrasi secara online,” ujar Dedy Ismanto, Channel Manager, Automotive Aftermarket Division, Bosch Indonesia saat Bosch Bengkel Talks, pada Kamis (6/5/2021)

Kemudahan yang diberikan Bosch Module pun dirasakan oleh Jhonny, selaku pemilik bengkel Pit Stop di Karawaci, Tangerang.

Dikatakan oleh Jhonny, Bengkel Pit Stop Karawaci sudah menjadi anggota Bosch Module sejak awal 2021.

Awalnya, bengkel miliknya hanya menyediakan penjualan dan pelayanan untuk ban mobil saja.

Baca Juga: Kendaraan Listrik Jadi Peluang Bisnis Baru, Bosch Sampai Investasi Triliunan Rupiah

Namun, seiring berjalannya waktu mulai menjual produk lain seperti aki, wiper, busi, dan lain-lain. 

"Toko kami disupport oleh Bosch, pertama training mekanik, kedua adanya aplikasi pencatatan stok barang di toko, ketiga kami bisa mendapatkan produk Bosch yang asli dengan mudah," kata Jhonny.

Sebelum menjadi Bosch Module, diakui olehnya proses administrasi di toko lebih ke arah manual.

"Dengan adanya Bosch Module, kami dikasih aplikasi sehingga segala sesuatunya lebih rapi, dan tidak menggunakan kertas lagi," jelasnya.

Baca Juga: Sanjusan Hazana Motor Gelar Acara Bosch To Market, Beli Busi Bisa Dapat Emas!

Untuk sistem pengiriman bon, dijelaskan oleh Jhonny melalui Gmail dan WhatsApp,

"Dengan adanya aplikasi Bosch Module, semua data-data konsumen bisa tercatat, jadi riwayat mobil yang ke bengkel kami tuh tercatat, lebih efisien, dan lebih rapi," sebutnya.

Selain itu, konsumen juga bisa melihat riwayat mobil yang diservis di toko yang telah diaplikasikan Bosch Module.

"Sejak menjadi toko Bosch Module kepercayaan konsumen ke toko kami lebih meningkat, sehingga mendatangkan konsumen yang lebih banyak," tutupnya.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lebih Murah Dari Honda BeAT, Motor Matic Ini Cuma Dijual Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa