Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

All New Honda CB150R Streefire Belum Ada di Dealer, Kapan Mulai Tersedia?

Naufal Shafly - Rabu, 5 Mei 2021 | 15:06 WIB
All New CB150R Streetfire warna Stringer Red Black
Istimewa
All New CB150R Streetfire warna Stringer Red Black

GridOto.com - PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan All New CB150R Streetfire sebagai jagoan mereka di segmen sport naked bike, Rabu (5/5/2021).

All New CB150R Streetfire diluncurkan dengan dua pilihan varian, yakni tipe Standar dan Special Edition (SE).

Dengan diluncurkannya model terbaru All New CB150R Streetfire ini, otomatis model lamanya sudah tak lagi dipasarkan.

"Tentu dengan adanya produk baru ini, produk lama dari CB150R Streetfire akan kami discontinue, atau tak lagi kami produksi," ucap Thomas Wijaya, Direktur Marketing AHM, dalam konferensi pers virtual, Rabu (5/5/2021).

Baca Juga: Pakai Kunci Biasa, Ini Alasan Honda CB150R StreetFire Baru Tidak Pakai Keyless

Lantas, jika model lamanya tak lagi dijual, kapan All New CB150R Streetfire ini mulai dipasarkan dan tersedia di dealer?

Menurut Thomas, All New CB150R saat ini belum tersedia di dealer resmi Honda.

"Kurang lebih setelah Lebaran atau sekitar pertengahan Mei 2021. Jadi untuk masyarakat silahkan nanti di pertengahan Mei atau setelah Lebaran datang ke jaringan dealer kami untuk melihat CB150R Streetfire ini," tukasnya.

All New CB150R Streetfire hadir dengan sejumlah ubahan, misalnya saja dari segi desain dan fitur baru.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jalin Kerjasama, EV Dari Indomobil Siap Wara-Wiri Dengan PLN Icon Plus

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa