GridOto.com - Saat ini ada banyak sekali modifikasi dari Honda Vario 150 yang begitu menarik dan keren.
Tentu saja Vario-vario 150 tersebut cocok untuk dijadikan inspirasi modifikasi.
Sama seperti Honda Vario 150 berikut ini sudah mengalami modifikasi yang begitu impresif dan istimewa.
Mulai dari tampilan luarnya, Vario ini tampak begitu sporty dengan kelir oranye yang dipadukan dengan warna hitam.
Baca Juga: Honda Vario 150 Berparas Manis dan Dapat Upgrade Part-part Mewah
Tapi tak cuma itu saja yang menarik darinya, untuk bagian kokpit saja diberi master rem depan Brembo RCS dan tuas rem belakang TMW.
Selain itu ada juga gas spontan Domino serta steering damper Ohlins di lehernya sebagai pelengkap area kemudinya.
Pindah ke kaki-kaki, garpu depan tampak masih memakai bawaan aslinya tapi mendapat sedikit aksesori berupa reflektor atau mata kucing.
Kedua rodanya juga sudah diganti peleknya menggunakan produk Power Racing yang punya desain sporty.
Baca Juga: Honda Vario 150 Makin Apik, Bodi dan Pelek Selaras, Plus Part Mewah
Kemudian untuk pengereman mendapat upgrade kaliper Brembo dua piston yang dikombinasikan dengan cakram Malossi 260mm.
Sedangkan untuk rem belakang masih mengandalkan model tromol seperti aslinya.
Lalu untuk suspensinya diupgrade menggunakan Ohlins dengan warna emas ciri khasnya yang begitu mewah.
Beralih ke sektor mesin, tak ada yang signifikan yang diberikan pada Honda Vario 150 ini.
Baca Juga: Modifikasi Simpel Honda Vario 150, Pengereman dan Kaki-kaki Oke Punya
Terlihat hanya ada pemakaian exhaust system LeoVince 4Road yang serta cover radiator titanium.
Untuk bodi-bodi juga masih standar tapi lebih stylish berkat kelir cerahnya yang dibahas tadi.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR